Menuju konten utama

Link Daftar Relawan FIFA World Cup U20 di Indonesia pada 2023

Cara dan link daftar relawan FIFA World Cup U20 di Indonesia pada 2023.

Link Daftar Relawan FIFA World Cup U20 di Indonesia pada 2023
Ilustrasi Sepakbola. foto/istockphoto

tirto.id - Piala Dunia Sepakbola U-20 atau FIFA World Cup U-20 akan digelar mulai 20 Mei-11 Juni tahun 2023. Event bertaraf internasional ini akan diselenggarakan di beberapa kota tuan rumah di Indonesia.

Melansir laman Kemenpora, Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali menyatakan bahwa Indonesia sudah sangat siap untuk menjadi tuan rumah dan penyelenggara.

Menurut Amali, event tersebut seharusnya digelar pada tahun 2021, namun, terpaksa ditunda karena adanya pandemi COVID-19.

Stadion untuk FIFA World Cup U-20 sementara dipakai untuk pertandingan antarklub sepakbola. Oleh karena itu, akan dilakukan renovasi minor seperti perbaikan rumput, penerangan, dan sebagainya menjelang hari penyelenggaraan.

“Tapi pada keseluruhannya sih FIFA enggak ada masalah. Karena itu (perbaikan) minor saja, enam stadion utama dan pendukung-pendukung lapangan latihannya sudah siap semua di enam kota,” ujar Amali.

Selain itu, Amali juga mengatakan bahwa maskot dan logo piala dunia telah resmi diluncurkan. Peluncuran dilakukan saat acara Car Free Day (CFD) di Jakarta pada Minggu, 18 September 2022 lalu dan dihadiri oleh perwakilan langsung dari FIFA.

Cara Daftar Relawan FIFA World Cup U20

Melalui akun Twitter resminya, PSSI telah mengumumkan rekrutmen relawan FIFA World Cup U-20 pada hari ini, 5 Desember 2022. Peluncuran ini bertepatan dengan Hari Relawan Internasional.

Dilansir dari laman PSSI, kurang lebih sebanyak 1.500 relawan akan memperoleh kesempatan untuk bekerja di area fungsional di stadion, tempat latihan, bandara, dan hotel. Mereka akan terlibat dan membantu langsung untuk mewujudkan turnamen FIFA pertama yang digelar di Indonesia.

Para relawan akan membantu tim yang berpartisipasi, penonton, staf FIFA, dan Komite Panitia Lokal dalam berbagai aspek seperti transportasi, akreditasi, media, layanan tamu, dan layanan penonton.

Adapun syarat untuk mendaftar sebagai relawan FIFA World Cup U-20 sebagai berikut:

1. Berusia 18 tahun atau lebih pada tanggal 20 Maret 2023;

2. Bertempat tinggal di Indonesia;

3. Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris minimal level intermediate dan lancar berbicara Bahasa Indonesia;

4. Hadir selama turnamen berlangsung (20 Mei – 11 June 2023);

5. Sanggup menyelesaikan proses wawancara dan menghadiri seluruh sesi latihan;

6. Bertanggung jawab dan antusias;

7. Berkomitmen untuk berkontribusi dalam penyelenggaraan acara global besar dan mewakili FIFA World Cup U-20 dengan bangga dan hormat.

Bagi masyarakat yang ingin mendaftar menjadi relawan FIFA World Cup U-20, bisa dengan klik link berikut ini: Pendaftaran Relawan - FIFA World Cup U-20.

Pendaftaran relawan FIFA World Cup U-20 akan ditutup pada tanggal 5 Februari 2023 mendatang.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Dipna Videlia Putsanra