Menuju konten utama

KPU Masih Pertimbangkan Debat Pilpres 2019 di Luar Jakarta

"Banyak yang menginginkan [debat] di Papua, Aceh, tetapi kita sedang mempertimbangkan secara teknis itu memungkinkan atau tidak," kata Wahyu.

KPU Masih Pertimbangkan Debat Pilpres 2019 di Luar Jakarta
Logo KPU. FOTO/KPU.

tirto.id -

Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan mengadakan lima kali debat pasangan calon capres-cawapres di Pilpres 2019. Lokasi debat tersebut masih belum dipastikan hingga sekarang. Ada wacana untuk mengadakannya di luar Jakarta.

Hal ini disampaikan oleh Komisioner KPU RI Wahyu Setiawan mengatakan sudah ada beberapa masukan daerah yang diterima. Namun secara teknis pengkajian tersebut masih terus dilakukan.

"Banyak yang menginginkan di Papua, Aceh, tetapi kita sedang mempertimbangkan secara teknis itu memungkinkan atau tidak," kata Wahyu di Kantor KPU, Jakarta, Senin (26/11/2018).

Sekarang KPU sedang menyusun rancangan debat capres-cawapres yang diusahakan selesai pada Desember 2018. Rencananya, dari Januari hingga Maret 2019 akan ada lima debat capres-cawapres yang digelar KPU.

"Sekarang ini yang sedang KPU lakukan mempersiapkan segala sesuatunya terkait debat. Januari kita sudah bisa melakukan debat," tegas Wahyu.

Sedangkan Ketua KPU RI Arief Budiman mengakui hal yang sama. Debat bisa saja terjadi di luar kota Jakarta. Namun sayang besar kemungkinan tak terjadi di Papua karena ada beberapa syarat.

"Wilayahnya kita Indonesia, jadi debat bisa tidak di Jakarta. Tapi prinsipnya tetap harus mudah buat siapapun. Mudah bagi penyelenggara pemilu, peserta pemilu, mudah juga bagi teman-teman media," kata Arief di Hotel Grand Mercure, Jakarta.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Maya Saputri