Menuju konten utama

Koln vs RB Leipzig: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming

Prediksi, skor head to head, dan live streaming Liga Jerman 2019-2020 antara FC Koln vs RB Leipzig, yang akan digelar pada Selasa (2/6/2020) pukul 01.30 WIB. 

Koln vs RB Leipzig: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming
Ilustrasi. Leipzig Timo Werner beraksi selama pertandingan sepak bola Bundesliga Jerman antara RB Leipzig dan FC Augsburg di Leipzig, Jerman, Sabtu, 21 Desember 2019. (Foto AP / Jens Meyer)

tirto.id - Stadion Rhein Energie akan menggelar pertandingan Liga Jerman 2019-2020 antara FC Koln vs RB Leipzig, Selasa (2/6/2020) pukul 01.30 WIB.

Meski unggul secara head to head, Die Roten Bullen diperkirakan tidak akan menjalani pertandingan mudah di pekan ke-29 ini.

Sudah lima kali keduanya bertemu di Bundesliga sejak Leipzig promosi untuk kali pertama pada 2016 lalu.

Dari lima perjumpaan tersebut, Leipzig unggul dengan tiga kemenangan, sekali seri, dan sekali kalah. Total ada 11 gol yang bisa dibuat Leipzig berbanding enam gol milik The Billy Goats, julukan Koln.

Superioritas Leipzig atas calon lawannya itu semakin terlihat jika menyimak hasil pertemuan pertama musim ini. Bermain di kandang sendiri, Leipzig menang telak dengan skor 4-1.

Emil Forsberg sukses mencetak dua gol sedangkan Timo Werner dan Konrad Laimer berbagi satu gol. Dari kubu Koln, gol hiburan mereka dicetak oleh Rafael Czichos.

Kali ini, giliran Koln yang akan bermain sebagai tuan rumah. Sayangnya Koln pun juga tidak diunggulkan karena meski main di kandang sendiri, mereka belum pernah menang atas Leipzig di Rhein Energie.

Pertemuan pertama mereka disana selesai dengan skor 1-1 pada 25 September 2016 sedangkan pertemuan kedua berakhir dengan kemenangan Leipzig.

Pekerjaan anak asuh Markus Gisdol akan semakin berat jika melihat satu catatan statistik dari skuad asuhan Julian Nagelsmann. Yakni, Leipzig selalu bisa mencatatkan clean sheets dalam empat laga tandang sebelum ini.

Masing-masing main imbang tanpa gol versus Bayern Munchen dan Wolfsburg serta mengalahkan Schalke dan Mainz dengan skor kembar yakni 0-5.

Leipzig tentu saja ingin meneruskan catatan bagus tersebut, terutama kiper Peter Gulacsi. Hanya saja Koln bisa memberi ancaman serius pada pertahanan Leipzig yang harus kehilangan Marcel Halstenberg di laga ini karena hukuman kartu merah.

Dari sejarah pertemuan keduanya, Koln selalu bisa minimal mencetak satu gol ke gawang Leipzig. Artinya, tim satu ini tidak pernah membuat tenang barisan pertahanan Leipzig selama ini.

Para pemain belakang Leipzig bisa semakin bekerja keras jika melihat statistik menarik dari skuad Koln. Yakni mereka tidak pernah absen mencetak gol dalam 14 pertandingan terakhir di Bundesliga.

Terakhir kalinya Koln gagal mencetak gol adalah pada 8 Desember 2019 lalu saat kalah 2-0 dari Union Berlin.

Selanjutnya, total Koln sanggup mengemas 32 gol dalam 14 pertandingan yang dimaksud. Bahkan dalam 14 laga itu Koln sebenarnya sempat dibantai Borussia Dortmund dan Bayern Munchen.

Namun, kedua tim tersebut tidak bisa mendapatkan clean sheet dalam laga kontra Koln.

Lima Pertemuan Terakhir Koln vs Leipzig:

- 23-11-2019: Leipzig vs Koln 4-1

- 25-02-2018: Leipzig vs Koln 1-2

- 01-10-2017: Koln vs Leipzig 1-2

- 25-02-2017: Leipzig vs Koln 3-1

- 25-09-2016: Koln vs Leipzig 1-1

Lima Pertandingan Terakhir Koln:

- 27-05-2020: Hoffenheim vs Koln 3-1

- 24-05-2020: Koln vs Fortuna Dusseldorf 2-2

- 17-05-2020: Koln vs Mainz 2-2

- 11-03-2020: Borussia M’Gladbach vs Koln 2-1

- 06-03-2020: Paderborn vs Koln 1-2

Lima Pertandingan Terakhir Leipzig:

- 27-05-2020: Leipzig vs Hertha Berlin 2-2

- 24-05-2020: Mainz vs Leipzig 0-5

- 16-05-2020: Leipzig vs Freiburg 1-1

- 10-03-2020: Leipzig vs Tottenham Hotspur 3-0

- 07-03-2020: Wolfsburg vs Leipzig 0-0

Live Streaming Koln vs Leipzig

Live streaming FC Koln vs RB Leipzig dapat Anda saksikan di Mola TV pada hari Selasa (02/06/2020) pukul 01.30 WIB.

Untuk bisa menyaksikan laga tersebut, Anda akan dikenakan biaya berlangganan yang berlaku selama satu bulan.

Biaya tersebut nantinya akan berguna sebagai donasi yang disumbangkan ke BNPB guna menanggulangi pencegahan COVID-19 di Indonesia. Untuk informasi selengkapnya dapat Anda simak pada link berikut ini.

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN 2020 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yandri Daniel Damaledo