Menuju konten utama

Klopp: Liga Inggris Jadi Tantangan Terbesar Guardiola

Pep Guardiola akan memulai kariernya di Inggris sebagai manajer Manchester City. Hal ini dinilai akan menjadi tantangan terbesar bagi Guradiola.

Klopp: Liga Inggris Jadi Tantangan Terbesar Guardiola
Jurgen Klopp pelatih Liverpool. (Foto/Shutterstock)

tirto.id - Liga Inggris akan menawarkan tantangan yang lebih berat kepada manajer Manchester City Pep Guardiola meski ia telah mengukir kesuksesan di Liga Spanyol dan Liga Jerman, demikian disampaikan manajer Liverpool Juergen Klopp.

Guardiola, yang menggantikan Manuel Pellegrini sebagai arsitek City setelah menghabiskan tiga tahun sebagai pelatih Bayern, memenangi 14 trofi di Barca sebelum memimpin Bayern meraih tiga gelar Liga Jerman secara beruntun dan dua Piala Jerman sebelum ia pindah ke Inggris.

"Kompetisi membuatnya benar-benar menarik. Memenangi gelar di Inggris merupakan tantangan yang terbesar dari mereka semua," kata Klopp kepada media Inggris.

Klopp juga menambahkan, seorang pelatih perlu pindah ke Inggris bila ingin mendapatkan tantangan terbesar

Manchester City telah mempertajam skuad mereka dengan menambahi lima pemain, termasuk dua pemain sayap Leroy Sane dan Nolito, dan gelandang Jerman Ilkay Guendogan setelah klub hanya mampu finis di peringkat keempat musim lalu.

"Tidak mudah di Jerman. Jika Anda ingin berada di depan Bayern Munich, Anda harus memenangi semua pertandingan lainnya dan kemudian minimal satu [kemenangan] saat melawan Bayern. Mereka tidak kalah," kata mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Liga Inggris, menurut Klopp, memiliki kesulitan yang berbeda sebab sejumlah klub berpikir bahwa klub mereka seharusnya nomor satu.

Pep Guardiola (45) akan memulai karier manajerialnya di Inggris dengan menjamu Sunderland asuhan David Moyes pada 13 Agustus.

Baca juga artikel terkait MANCHESTER CITY

tirto.id - Olahraga
Sumber: Antara
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari