Menuju konten utama

Keunggulan Kamera Samsung Galaxy S10 di Sektor Fotografi

Jajaran flagship Samsung di seri Galaxy S10 menawarkan lompatan signifikan dibandingkan Galaxy S generasi sebelumnya.

Keunggulan Kamera Samsung Galaxy S10 di Sektor Fotografi
Samsung galaxy s 10. FOTO/www.sammobile.com

tirto.id - Samsung mengungkapkan beberapa keunggulan dan proses pengembangan kamera di lini flagship Galaxy S10. Pabrikan asal Korea Selatan ini menjuluki kamera Galaxy S10 sebagai pro-grade camera system yang menawarkan lompatan signifikan jika dibandingkan seri Galaxy S generasi sebelumnya.

Fotografi menjadi salah satu sektor yang menonjol di lini Galaxy 10 berkat hadirnya serangkaian fitur canggih, yakni lensa Ultra Wide, perekaman video Super Steady, serta NPU terintegrasi, seperti diutarakan oleh tim pengembang kamera dan perencanaan produk Divisi Mobile Communications di Samsung Electronics.

“Pengguna mengharapkan lebih dari sekedar peningkatan kualitas gambar dengan perangkat baru. Mereka menginginkan kamera yang membuatnya lebih mudah untuk mengambil foto yang luar biasa. Lensa Ultra Wide memiliki bidang pandang 123 derajat, seperti mata manusia, sehingga Anda dapat dengan mudah menangkap momen seperti yang Anda lihat," kata perencana produk Sunyong Kim seperti dikutip dari laman Samsung, Kamis (4/4/2019).

Samsung mengatakan, dalam mode Wide Angle, pengguna masih dapat mengaktifkan fitur Live Focus untuk foto yang lebih baik. Selain itu, mode Panorama juga diklaim menawarkan ruang lingkup yang lebih vertikal dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Selain itu, Galaxy S10 kini juga lebih stabil dan efektif meredam guncangan saat merekam video.

"Sebelumnya, mencapai stabilisasi video yang optimal berarti pengorbanan untuk sudut pandang kamera. Kamera sudut lebar konvensional tidak dapat menyelesaikan masalah. Tetapi berkat lensa Ultra Wide, S10 mampu mendukung sudut pandang alami sambil juga menawarkan stabilitas dan kualitas," kata pengembang lainnya, Wonseok Song.

Dukungan NPU terintergrasi membuat kamera Samsung Galaxy S10 kian pintar dalam mendeteksi obyek kamera. Dukungan NPU ini memungkinkan kamera mendeteksi lebih dari 30 kategori yang berbeda.

"Kami menambahkan 10 kategori tambahan untuk mengoptimalkan foto umum, termasuk Dog, Drink, dan Shoe. Kami juga menambahkan kategori minuman karena kami memperhatikan tren orang yang berbagi foto-foto koktail mereka di media sosial semakin berkembang," kata Seoyoung Lee, pengembang lainnya.

Melansir GSM Arena, Galaxy S10 dan Galaxy S10 Plus sama-sama dibekali tiga kamera belakang dengan spesifikasi identik. Kamera pertama berkekuatan 12MP dengan sensor 1/2.55 inci 1.4um piksel dan lensa f/1.5-2.4 sebagai kamera utama. Kamera ini dilengkapi fitur Dual Pixel PDAF dan OIS.

Pada kamera kedua, berkekuatan 12MP 1/2.6 inci 1um piksel berfungsi sebagai telephoto yang memungkinkan 2 kali optical zoom lensa 52mm f/2.4. Kamera ini juga dilengkapi fitur autofocus dan OIS. Kamera ketiga, berkekuatan 16MP yang menawarkan lensa 12mm ultra-wide angle f/2.2.

Untuk bagian depan, tiga varian Samsung Galaxy S10 ini dibekali sebuah kamera selfie 10MP dengan lensa f/1.9 didukung fitur Dual Pixel PDAF. Namun, Galaxy S10 Plus tertanam sebuah kamera tambahan atau memiliki konfigurasi dual camera depan, yakni 8MP, berfungsi sebagai depth sensor untuk efek bokeh.

Adapun kamera Galaxy S10E identik dengan Galaxy S10 reguler, tapi dibekali dengan dua kamera belakang saja. Versi "murah" dari S10 ini tidak dilengkapi kamera telephoto, sehingga tak memungkinkan untuk 2 kali optical zoom.

Baca juga artikel terkait SAMSUNG atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis