Menuju konten utama

Ketahui 4 Jenis Minyak Esensial untuk Mengusir Nyamuk

Sejak 1940, minyak lemon dan eukaliptus terkenal dengan kegunaannya untuk mengusir nyamuk.

Ketahui 4 Jenis Minyak Esensial untuk Mengusir Nyamuk
Ilustrasi nyamuk demam berdarah. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Gigitan nyamuk bisa menyebabkan beberapa penyakit, mulai dari demam berdarah hingga malaria.

Sehingga penting untuk melindungi diri agar tidak digigit oleh nyamuk, salah satunya dengan menggunakan obat nyamuk atau pengusir nyamuk secara alami.

Mengutip Medical News Today, bahan-bahan alami pengusir nyamuk tersebut mungkin efektif digunakan karena ampuh dalam menghalangi indra penciuman nyamuk. Lebih lanjut, nyamuk-nyamuk tersebut pun tidak dapat mendarat di kulit manusia untuk menghisap darah.

Lantas, apa saja bahan alami dan natural untuk mengusir nyamuk? Berikut di antaranya dilansir Healthline:

1. Minyak lemon dan eukaliptus

Sejak 1940, minyak lemon dan eukaliptus terkenal dengan kegunaannya untuk mengusir nyamuk. Bahkan, CDC telah membuktikannya dan menyatakan keefektifannya sebagai bahan dalam obat pengusir nyamuk.

Sebuah studi menunjukkan bahwa 32 persen minyak lemon dan eukaliptus dapat membantu melindungi tubuh dari nyamuk dengan keefektifan 95 persen setidaknya selama 3 jam.

Untuk membuatnya, Anda dapat mencampurkan 1 bagian minyak lemon dan eukaliptus ke dalam 10 bagian minyak bunga matahari. Namun, jangan gunakan bahan ini untuk anak di bawah 3 tahun.

2. Lavender

Bunga lavender yang dihancurkan dapat memproduksi bahan minyak yang dapat digunakan sebagai bahan pengusir nyamuk. Sebuah penelitian pada tikus tanpa rambut menemukan bahan alami tersebut dapat melindungi tikus dari gigitan nyamuk dewasa.

Sementara itu, lavender terbukti memiliki kandungan analgesik, anti-jamur, dan antiseptik. Hal ini berarti, lavender tidak hanya dapat untuk mengusir nyamuk melainkan juga dapat menenangkan dan melembabkan kulit.

Untuk membuatnya, Anda dapat menghancurkan bunga lavender dan balurkan minyaknya ke bagian yang sering digigit nyamuk seperti kaki atau tangan. Anda juga dapat meneteskan minyak tersebut ke permukaan pakaian dan menggosokkannya ke kulit.

3. Minyak kayu manis

Berdasarkan sebuah penelitian dari Taiwan, minyak kayu manis dapat digunakan untuk membunuh telur nyamuk. Namun, minyak kayu manis juga dapat digunakan untuk bahan pengusir nyamuk, terlebih nyamuk dewasa.

Untuk membuatnya, Anda dapat mencampurkan seperempat sendok teh atau 24 tetes minyak kayu manis ke dalam 4 ons air biasa.

Setelah jadi, Anda dapat menyemprotkan bahan tersebut pada kulit atau pakaian, atau pada lingkungan sekitar rumah. Namun, selalu berhati-hati karena minyak kayu manis dapat menyebabkan kulit iritasi jika berlebihan dosis.

4. Minyak timi (thyme)

Minyak timi terbukti menjadi salah satu minyak esensial yang ampuh mengusir nyamuk penyebab malaria.

Hal tersebut dibuktikan dengan adanya penelitian yang menunjukkan bahwa 5 persen minyak thyme yang diaplikasikan ke kulit tikus sedikit rambut dapat melindungi setidaknya 91 persen.

Untuk membuatnya, Anda dapat mengombinasikan 4 tetes minyak timi dalam setiap satu sendok minyak dasar seperti minyak zaitun atau minyak jojoba. Untuk penyemprotan, Anda dapat mencampurkan 5 tetes minyak timi dalam 2 mililiter air.

Baca juga artikel terkait NYAMUK atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Nur Hidayah Perwitasari