Menuju konten utama

Ketahui 3 Manfaat Makan Lobster dan Kandungan Gizinya

Manfaat mengonsumsi lobster bagi kesehatan di antaranya kurangi risiko ADHD pada anak hingga mengatasi anemia.

Ketahui 3 Manfaat Makan Lobster dan Kandungan Gizinya
Ilustrasi Lobster direbus. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Lobster selalu identik dengan makanan yang lezat bahkan mewah bagi kalangan tertentu. Meski begitu, tak banyak orang yang mungkin menyadari bahwa makanan laut seperti lobster justru memiliki nilai gizi yang tinggi, bahkan cukup baik bagi kelangsungan tubuh.

Namun, di balik kelezatannya, lobster juga memiliki kandungan kolesterol yang cukup tinggi, dilansir dari laman Web MD, setidaknya satu porsi lobster atau sekitar 30 ons atau 850 gram lobster mengandung 20 miligram kolesterol.

Dilansir dari laman Healthline, berikut kandungan nutrisi lobster,

Kandungan nutrisi lobster

Lobster termasuk makanan yang rendah kalori tetapi memiliki kandungan vitamin dan minera. Adapun kandungan nutrisi pada satu porsi lobster matang di antaranya:

Kalori : 128 gram

Protein : 27 gram

Lemat : 1,2 gram

Karbohidrat : 0 gram

Tembaga : 198 % dari Nilai Harian (DV)

Selenium : 190 % dari DV

Seng : 53% dari DV

Vitamin : 51% dari DV

Sementara itu, dilansir dari Medical News Today, berikut manfaat makan lobster bagi kesehatan tubuh,

Manfaat mengonsumsi lobster

1. Kurangi risiko ADHD pada anak

Kekurangan selenium pada anak-anak dapat menjadi faktor utama penyebab gangguan hiperaktivitas defisit (ADHD). Sehingga, mengonsumsi lobster dapat mensuplai kebutuhan selenium, karena lobster sendiri mengandung selenium. Kandungan tersebut dapat membantu mengurangi risiko ADHD pada anak.

2. Mengatasi anemia

Anemia dapat terjadi apabila tubuh tidak memiliki kandungan yang cukup dari sel darah merah atau bahkan sel darah merah dalam tubuh sama sekali tidak berfungsi. Hal tersebut terjadi karena kurangnya kandungan tembaga dalam tubuh yang membentuk sel darah merah.

Lobster sendiri merupakan salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan tembaga paling tinggi dari semua jenis makanan. Hal tersebut dapat bermanfaat untuk seseorang yang menderita anemia.

3. Menangani penyakit tiroid

Selenium pada makanan lobster dapat memberi kualitas yang membuat semua komponen penting dari fungsi tiroid berlangsung secara sehat. Selenium berfungsi sebagai antioksidan dan juga membantu tiroid dalam menyerap dan metabolisme hormon dalam tubuh.

Mereka yang menderita penyakit tiroid ditandai dengan kurangnya selenium. Sehingga mengonsumsi lobster dapat meningkatkan asupan selenium pada tubuh. Selain itu, selenium juga dapat meningkatkan suasana hati serta meningkatkan fungsi dari tiroid itu sendiri.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Mohamad Ichsanudin Adnan

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Mohamad Ichsanudin Adnan
Penulis: Mohamad Ichsanudin Adnan
Editor: Nur Hidayah Perwitasari