Menuju konten utama

Kemenkes akan Gelar Vaksinasi Massal Polio di Pidie Pekan Depan

Kemenkes RI akan memberikan vaksin polio tipe 2 pada vaksinasi massal di Pidie, Aceh.

Kemenkes akan Gelar Vaksinasi Massal Polio di Pidie Pekan Depan
ilustrasi vaksinasi polio.

tirto.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia menyampaikan bahwa vaksin polio tipe 2 yang akan diberikan pada vaksinasi massal, Senin, 28 November 2022 di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh adalah novel oral polio vaccine type 2 (nOPV2). nOPV2 merupakan jenis imunisasi polio tetes (oral polio vaccine/OPV).

“Saya mau mempertegas, vaksinnya nOPV2,” ujar Juru Bicara atau Jubir Kemenkes Mohammad Syahril via Zoom dalam acara Meet the Expert bertajuk “Penjelasan mengenai Polio di Indonesia” pada Jumat (25/11/2022).

Dia menjelaskan mengapa nOPV2 yang akan diberikan pada vaksinasi massal di Pidie nanti. Alasannya, vaksin tersebut merupakan vaksin khusus untuk kejadian luar biasa (KLB/outbreak).

Sebelumnya, Direktur Jenderal (Dirjen) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes Maxi Rein Rondonuwu menuturkan pada awal November 2022 lalu ditemukan satu kasus polio di Pidie berdasar penelusuran real time polymerase chain reaction (RT-PCR). Sehingga, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie menetapkan KLB tingkat kabupaten.

Kemudian dalam acara Meet the Expert tersebut, Ketua Tim Kerja Imunisasi Tambahan dan Khusus, Direktorat Pengelolaan Imunisasi Kemenkes Gertrudis Tandy menyebut target penerima pada vaksinasi massal mendatang di Pidie adalah sebanyak 1,2 juta anak.

“Untuk yang di Aceh ini, sasaran kita seluruh anak yang kurang dari 13 tahun, 0-12 tahun, jadi sebelum melangkah yang ke-13. Itu sasarannya sekitar 1,2 juta anak,” kata dia.

Tandy menerangkan bahwa vaksinasi massal ini merupakan sub imunisasi pekan nasional (PIN). Di mana bakal digelar selama satu pekan sejak 28 November-5 Desember 2022.

“Akan kita mulai di Pidie pada 28 November dan kemudian kabupaten lain selain Pidie 5 Desember. Iya, untuk seluruh Aceh,” tutur dia.

Kemudian Tandy mengatakan vaksinasi massal polio ini merupakan tahap awal, namun tidak menutup kemungkinan jika dari hasil surveilans dan berdasar bukti-bukti yang kuat terkait kasus polio, maka akan bisa Kemenkes perluas ke provinsi lainnya.

“Ini akan sangat tergantung dari data-data epidemiologi,” imbuh dia.

Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia Budi Gunadi Sadikin membenarkan bahwa Kemenkes akan menggelar vaksinasi massal polio di Pidie pekan depan. Hal itu menindaklanjuti KLB polio di kabupaten tersebut.

“Senin depan kami akan mulai vaksinasi massal,” kata dia saat ditemui di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Jumat (25/11/2022).

Baca juga artikel terkait KLB POLIO atau tulisan lainnya dari Farid Nurhakim

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Farid Nurhakim
Penulis: Farid Nurhakim
Editor: Maya Saputri