Menuju konten utama

Kemenhub Sedang Selidiki Lion Air yang Jatuh di Tanjung Karawang

"Kami sedang kumpulkan data-data," kata Kepala Biro Humas Kemenhub

Kemenhub Sedang Selidiki Lion Air yang Jatuh di Tanjung Karawang
pesawat lion air di bandar udara internasional soekarno-hatta, tangerang, banten. tirto/tf subarkah

tirto.id - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) saat ini sedang menyelidiki posisi pesawat Lion Air JT610 tujuan Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, pagi tadi.

"Kami sedang kumpulkan data-data," kata Kepala Biro Humas Kemenhub, Baitul Ikhwan kepada Tirto, Senin (29/10/2018).

Namun, Baitul telah membenarkan hilangnya pesawat Lion Air tersebut yang diperkirakan mulai putus kontak pada 06.30 pagi tadi.

"Nanti untuk info lengkapnya kami beritahukan," kata Baitul.

Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 610 tujuan Jakarta-Pangkalpinang yang sempat hilang kontak pada pukul 06.33 WIB sudah dipastikan jatuh. Hal ini dikonfirmasi oleh Humas Basarnas M Yusuf Latief pada Senin (29/10/2018)

"Pesawat Lion Air pagi ini dari Jkt-Pangkalpinang terkonfirmasi jatuh. Lokasi [jatuhnya] di Tanjung Karawang. Basarnas sudah di lokasi," kata Yusuf kepada reporter Tirto, Senin (29/10/2018).

Sedangkan dari laporan sementara Badan SAR Nasional telah berupaya mencari menggunakan helikopter di sekitar koordinat tersebut. Pencarian ini juga diakui oleh Kepala Basarnas Marsekal Madya Muhammad Syaugi kepada Tirto.

“Sedang kami cek situasinya. Nanti saya hubungi lagi,” kata Syaugi.

Syaugi, sama seperti Slamet, tidak bisa memastikan kondisi pesawat. Menurutnya, tim sedang menuju ke lokasi, meski ia tidak memberitahu berapa detail pasukan yang dikerahkan ke lokasi.

“Lokasinya terakhir di sekitar Karawang ketika lost contact itu. Sekarang kami menuju ke sana untuk memastikan kondisinya,” kata Syaugi lagi.

Mengenai kabar ini, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengaku sedang melakukan klarifikasi bersama tim dari Badan SAR Nasional (Basarnas). "Kami sedang klarifikasi dan bersama Basarnas untuk pencarian. Trim," ujar Budi singkat.

Dihubungi terpisah Kepala Badan Basarnas Muhammad Syaugi mengkonfirmasi bahwa lokasi terakhir pesawat ada di sekitar Karawang, Jawa Barat.

"Lokasi terakhir di sekitar Karawang ketika lost contact itu. Sekarang kami menuju ke sana untuk memastikan kondisinya," kata Syaugi kepada reporter Tirto.

Kendati mengkonfirmasi pesawat Lion Air hilang kontak, Syaugi belum memberikan keterangan lebih lanjut terkait insiden ini. "Nanti saya hubungi lagi," tambahnya.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro juga telah mengkonfirmasi terkait hilangnya kontak pesawat mereka. "Saat ini kami masih dalam proses pencarian dan masih dikoordinasikan," kata Danang.

Hingga kabar ini diunggah belum diketahui jumlah penumpang yang ada di dalam pesawat Lion Air tersebut.

Baca juga artikel terkait PESAWAT LION AIR HILANG atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: M. Ahsan Ridhoi & Maya Saputri
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Yulaika Ramadhani