Menuju konten utama
Hasil Sepak Bola Hari Ini

Juventus Scudetto Juara Liga Italia, Man United ke Liga Champions

Juventus merengkuh scudetto alias juara Liga Italia Serie A 2019/2020, sedangkan Manchester United lolos ke Liga Champions (UCL) dari EPL.

Juventus Scudetto Juara Liga Italia, Man United ke Liga Champions
Manchester United lolos ke UCL musim depan. (AP Photo/Dave Thompson)

tirto.id - Juventus dipastikan merengkuh scudetto alias juara Liga Italia 2019/2020 usai mengalahkan Sampdoria dengan skor 2-0 di Stadion Allianz, Senin (27/7) dini hari tadi. Sementara di ajang Liga Inggris (EPL), Manchester United akhirnya lolos ke Liga Champions (UCL) musim depan setelah menang atas Leicester City.

Bagi La Vecchia Signora, gelar kali ini menjadi yang kesembilan secara beruntun sekaligus ke-36 alias terbanyak sepanjang sejarah. Gol dari Cristiano Ronaldo dan Federico Bernardeschi membuat poin mereka menjadi 83 dan tak mungkin terkejar para pesaing dengan sisa dua pertandingan.

Tak hanya itu, scudetto ini merupakan yang pertama bagi pelatih Maurizio Sarri. Sebelumnya kala menangani Napoli, prestasi terbaiknya hanya membawa Partenopei runner-up pada musim 2016/2017.

“Tentu saja, saya merasakan perasaan khusus. Sangat sulit untuk menang, menjadi semakin rumit untuk terus menang,” papar Sarri kepada Sky Sport Italia.

“Ini bukan tentang berjalan di taman. Ini [perjalanan] panjang, sulit, menegangkan, dan para pemain layak mendapatkan pujian karena terus menemukan rasa lapar dan tekad untuk terus mengejar delapan kemenangan beruntun,” lanjutnya.

Data & Fakta Juventus

Beberapa fakta baru pun muncul usai Juventus juara Liga Italia 2019/2020, salah satunya adalah Maurizio Sarri menjadi pelatih tertua yang membawa sebuah klub meraih scudetto. Umurnya saat ini 61 tahun 6 bulan.

Sebelumnya, pelatih tertua yang tercatat membawa klub juara Liga Italia adalah Nils Liedholm kala meraih scudetto bersama AS Roma pada 1983.

Bomber Juventus, Cristiano Ronaldo, juga membukukan capaian impresif meskipun masih harus mengejar perolehan gol penyerang Lazio, Ciro Immobile, dalam daftar top skor sementara.

Torehan 31 gol yang dibikin CR7 musim ini di Serie A membuat bintang asal Portugal ini menjadi pencetak gol terbanyak Juventus dalam semusim sejak catatan Felice Borel pada 1933/1934 silam.

MU Lolos ke Liga Champions

Di EPL, Manchester United akhirnya lolos ke Liga Champions musim depan. Kepastian tersebut didapat usai menumbangkan tuan rumah Leicester City 0-2 di Stadion King Power dalam pertandingan terakhir Premier League 2019/2020.

Finis di peringkat ketiga di akhir musim merupakan prestasi tersendiri. Pasalnya, Setan Merah tampil buruk di paruh pertama musim. Pada pekan 19, misalnya, Paul Pogba dan kawan-kawan berada di posisi 8.

Usai dikalahkan Bunrley pada pekan 24, Man United bangkit. Skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer bahkan tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan dengan rincian 9 kali menang dan 5 kali seri.

Pencapaian Bagus MU

“Peringkat ketiga adalah hasil yang fantastis. Mereka [para pemain] telah merasakan banyak hal," ujar Solskjaer dikutip laman resmi klub.

"Kami mengalami pasang surut dan beberapa kali mengalami penurunan performa pada pertandingan terakhir. Saya harus katakan, ini adalah pencapaian luar biasa bagi semua orang,” tambahnya.

“Bagi tim, lolos ke Liga Champions berarti kami akan mendapat lawan yang lebih baik dan pertandingan yang lebih baik. Sudah pasti kami mesti meningkatkan tim ini,” lanjut eks striker MU ini.

Sebenarnya, jika MU gagal berada di peringkat 4 besar musim ini, peluang lolos ke Liga Champions musim depan masih terbuka.

Syaratnya, United mesti menjadi juara Europa League yang kini tertunda karena pandemi dan telah memasuki babak 16 besar.

Dalam lima musim terakhir, Man United tampil di UCL sebanyak 3 kali yakni pada tahun 2014/2015, 2015/2016, dan 2017/2018.

Sedangkan pada musim 2016/2017 serta 2018/2019, The Red Deilvs hanya bermain di Europa League.

Baca juga artikel terkait JUVENTUS SCUDETTO atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Iswara N Raditya