Menuju konten utama

Jika Gagal SNMPTN 2019, Bisa Daftar SMMPTN-Barat Mulai 1 Juni 2019

Ada berbagai jalur untuk masuk ke PTN bagi peserta yang gagal lolos SNMPTN 2019, salah satunya adalah Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN)-Barat yang dibuka sejak 1 Juni 2019.

Jika Gagal SNMPTN 2019, Bisa Daftar SMMPTN-Barat Mulai 1 Juni 2019
Ilustrasi SNMPTN. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Masih ada kesempatan bagi peserta yang gagal lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2019. Ada berbagai jalur untuk masuk ke PTN, salah satunya adalah Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat yang dibuka sejak 1 Juni 2019.

Pengumuman hasil SNMPTN 2019 dapat dipantau di situs pengumuman.snmptn.ac.id sejak Jumat (22/3/2019) pukul 16.00 WIB. Jika terjadi masalah akses ke situs web tersebut, peserta dapat memantau 12 laman alternatif di berbagai PTN.

Namun, jika peserta SNMPTN dinyatakan gagal, masih ada peluang untuk mendaftar di perguruan tinggi negeri, baik melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2019 maupun melalui SMMPTN Barat 2019.

SMMPTN-Barat 2019 merupakan seleksi calon mahasiswa baru jalur mandiri yang digelar secara bersama oleh Perguruan Tinggi Negeri yang tergabung dalam Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat (BKS PTN-Barat).

Dikutip dari Antara, terdapat 15 PTN yang turut andil dalam meluncurkan SMMPTN-Barat 2019. PTN-PTN tersebut adalah Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH), Universitas Bengkulu (UNIB), Universitas Andalas (UNAND), Universitas Jambi (UNJA), Universitas Lampung (UNILA), juga Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang.

Selain itu, ada pula Universitas Palangkaraya (UPR), Universitas Malikussaleh (UNIMAL), Universitas Teuku Umar (UTU), Institut Teknologi Sumatera (ITERA), Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Aceh, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA), Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH), Universitas Samudera (UNSAM),hingga Universitas Bangka Belitung (UBB).

Seleksi dalam SMMPTN-Barat 2019 didasarkan pda hasil ujian tertulis atau kombinasi hasil ujian tertulis dan ujian keterampilan calon mahasiswa, yang dilakukan di bawah koordinasi panitia SMMPTN-Barat.

Syarat Pendaftaran SMMPTN-Barat 2019

  • SMMPTN-Barat 2019 terbuka untuk lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C, dengan ijazah 2017, 2018, atau 2019.
  • Khusus untuk UMRAH, Unja, dan ISBI, SMMPTN-Barat tahun ini terbuka untuk lulusan lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C, dengan ijazah dalam lima tahun terakhir, pada 2015, 2016, 2017, 2018, atau 2019, dan Paket C maksimal umur 25 tahun.
  • Khusus peserta yang memilih Program Studi Ekonomi Pembangunan, Manajemen, Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Andalas, akan ada ujian TOEFL pada 18 Juli 2019 pukul 07.00 WIB di Gedung Pusat Bahasa Universitas Andalas.

Prosedur Pendaftaran SMMPTN-Barat 2019

  1. Pendaftaran SMM PTN-BARAT 2019 dilakukan secara online dimulai sejak tanggal 1 Juni 2019 sampai dengan tanggal 16 Juli 2019. Tata cara pendaftaran dapat dilihat dan diunduh di laman SMMPTN-Barat 2019.
  2. Proses pendaftaran diawali dengan mengisi biodata singkat pada laman pendafaran untuk mendapatkan Kode Pembayaran dan PIN. Setelah Kode Pembayaran didapatkan, pembayaran dapat dilakukan melalui bank mitra SMMPTN-Barat 2019 yaitu Mandiri, BNI, dan BTN. Tata cara pembayaran dapat dilihat di laman SMMPTN-Barat 2019.
  3. Pengisian borang (formulir) pendaftaran ujian tulis dan keterampilan dilakukan melalui website pendaftaran.smmptnbarat.id dengan cara memasukan seluruh data yang diperlukan secara benar.
  4. Khusus peserta yang mengikuti SBMPTN 2019, diminta memasukkan nomor tes SBMPTN 2019 pada kolom yang disediakan.

Jenis Ujian di SMMPTN-Barat 2019

  1. Ujian Tulis (UTBC) yang terdiri dari Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA), dan Tes Kemampuan Dasar Sains dan Teknologi (TKD Saintek), atau Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum). Dalam hal ini, peserta dapat mengikuti TKPA ditambah TKD Saintek, TKD Soshum, atau campuran (TKD Saintek dan TKS Soshum).
  2. Ujian Keterampilan, untuk peserta yang memilih program studi bidang seni dan keolahragaan.

Baca juga artikel terkait SNMPTN 2019 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus