Menuju konten utama

Jagat Sinema Bumilangit akan Diluncurkan Besok 18 Agustus

Jagat Sinema Bumilangit bakal Diluncurkan di di Plaza Senayan Atrium pada 18 Agustus 2019.

Jagat Sinema Bumilangit akan Diluncurkan Besok 18 Agustus
Trailer Film Gundala 2019. youtube/Screenplay Films

tirto.id - Jagat Sinema Bumilangit jilid 1 bakal diluncurkan besok Minggu (18/8/2019) pukul 15.00 WIB bertempat di Plaza Senayan Atrium, dikutip dari akun Instagramnya, Bumilangitofficial.

“Gundala adalah jagoan pertama yang akan mengawali Jagat Sinema Bumilangit. Dan sebentar lagi, Jagat Sinema Bumilangit jilid 1 akan segera diluncurkan,” tulis Bumilangit di akun Instagramnya.

Dalam akun twitternya, Joko Anwar, yang merupakan sutradara Gundala juga menuliskan informasi ini. “Apa saja judul film, karakter, dan pemain yang akan muncul di Jagat Sinema Bumilangit?”

Melansir Antara, Bumilangit, studio yang berdiri sejak 2003 ini fokus mengakuisisi naskah-naskah komik klasik, mengurus hak cipta, dan menyelamatkan lembaran-lembaran rapuh komik lawas ke dalam versi digital.

Dalam urusan hak cipta, pihak Bumilangit harus mengurus dengan ahli waris para komikus yang telah meninggal dunia. Imansyah Lubis, selaku manajer produksi Bumilangit menyatakan bahwa, “Baru setelah sepuluh tahun kami merasa ‘amunisi’ sudah cukup untuk membuat sesuatu.”

Ada lebih dari 1.100 kekayaan intelektual (intellectual property) yang berada dalam naungan Bumilangit. Tiga di antaranya, Gundala, Sri Asih dan Si Buta dari Gua Hantu masuk kategori super intellectual property karena kepopulerannya.

Apabila kita membahas Gundala sebagai pioner jagat Bumilangit dengan berbagai karakter ke depannya, angin segar datang saat film ini masuk daftar Toronto International Film Festival (TIFF). Ajang yang terkenal ketat dalam seleksinya ini akan berlangsung awal september mendatang.

Kesempatan berharga tersebut bisa menjadi awal yang baik untuk keberlangsungan perfilman Indonesia, khususnya dalam genre pahlawan atau jagoan.

Gundala bercerita tentang seorang peneliti jenius bernama Sancaka yang menemukan serum anti petir. Sancaka yang tenggelam dalam ambisi dan penelitiannya sampai melupakan ulang tahun kekasihnya, Minarti, yang kemudian mengakhiri hubungan keduanya. Sancaka yang patah hati berlari ke tengah hujan dan disambar petir.

Dalam keadaan koma, dia ditarik oleh suatu kekuatan dari planet lain dan diangkat anak oleh Penguasa Kerajaan Petir, Kaisar Kronz, sekaligus diberkahi dengan kekuatan super yaitu bisa memancarkan gledek dari telapak tangannya.

Selain itu, raja Taifun dari Kerajaan Bayu turut memberinya kekuatan lari secepat angin. Sejak saat itu, Sancaka tampil sebagai jagoan yang menumpas kejahatan di banyak tempat dengan kostum hitam ketat dan cawat merah. Wajahnya tertutup topeng, hanya tampak mata dan mulut, dengan sisi topeng terdapat hiasan seperti sayap burung.

Baca juga artikel terkait FILM SUPERHERO atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora