Menuju konten utama

Jadwal Wakil Indonesia di Babak 8 Besar German Open 2019

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja melawan ganda campuran Taiwan, sementara Greysia Polii/Apriyani Rahayu harus meladeni ganda putri Cina.

Jadwal Wakil Indonesia di Babak 8 Besar German Open 2019
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berusaha mengembalikan kok arah lawannya pebulu tangkis ganda putri Thailand Jongkongphan Kittiharakul dan Rawinda Prajongjai saat pertandingan perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (25/1/2019). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Dua wakil Indonesia yang masih tersisa untuk babak perempat final (8 besar) German Open 2019, dijadwalkan turun berlaga hari ini, Jumat (1/3/2019) di Innogy Sporthalle, Muelheim an der Ruhr, Jerman. Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja melawan wakil Taiwan, sementara ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu meladeni pasangan Cina.

Ganda campuran unggulan ke-6 Hafiz/Gloria, coba melewati hadangan pasangan Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya dari Taiwan. Pertarungan keduanya dijadwalkan digelar pukul 17.10 waktu setempat (pukul 23.10 WIB) dengan mengambil arena duel court-1, urutan laga ke-2.

Meski belum pernah bertemu sebelumnya, namun calon lawan yang hendak dihadapi Hafiz/Gloria tengah dalam performa menanjak. Hal itu terlihat dari capaian pasangan Taiwan tersebut minggu lalu, yang sanggup menembus posisi runner-up di ajang Barcelona Spain Masters 2019.

Sementara itu, asa terakhir ganda putri Merah Putih bakal tersemat di pundak Greysia Polii/Apriyani Rahayu, kala ditantang unggulan ke-8 asal Cina, Du Yue/Li Yinhui. Dari keseluruhan rekor pertemuan, pasangan Indonesia yang tengah bercokol di ranking 4 dunia tersebut tercatat masih unggul atas calon lawan mereka itu.

Sepanjang tahun 2018 yang lalu, kedua pasangan sempat bertemu sebanyak empat kali. Dari jumlah tersebut, Greysia/Apriyani sanggup mencatatkan tiga kali kemenangan. Mereka berjaya di ajang Badminton Asia Team Championships 2018, pada bulan Februari. Lalu French Open 2018, pada Oktober. Disusul kemudian Hong Kong Open 2018, pada bulan November.

Namun sayangnya, pertemuan terakhir yang terjadi di ajang BWF World Tour Finals 2018 pada bulan Desember, Greysia/Apriyani terpaksa menyerah dua set langsung dari Du Yue/Li Yinhui, dalam duel yang memakan waktu 38 menit.

Di babak perempat final German Open 2019 yang akan berlangsung Jumat malam (1/3/2019) waktu setempat, laga antara Greysia/Apriyani vs Du Yue/Li Yinhui diagendakan menempati arena court-2 dengan urutan pertandingan ke-6.

Jadwal wakil Indonesia di babak perempat final (8 besar) German Open 2019.

  • [Ganda Campuran] Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya (Taiwan) / court-1, urutan laga ke-2.
  • [Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Du Yue/Li Yinhui (Cina) / court-2, urutan laga ke-6

Baca juga artikel terkait GERMAN OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Oryza Aditama