Menuju konten utama

Jadwal UFC 251 Usman vs Masvidal Siaran Live FOX Sports Minggu Pagi

Laga Kamaru Usman vs Jorge Masvidal dalam memperebutkan sabuk emas akan ditayangkan sevcara live di FOX Sports, Minggu (12/7/2020). 

Jadwal UFC 251 Usman vs Masvidal Siaran Live FOX Sports Minggu Pagi
Kamaru Usman merayakan kemenangannya melawan Tyron Woodley dalam pertarungan gelar seni bela diri campuran kelas welter di UFC 235, Sabtu, 2 Maret 2019, di Las Vegas. (Foto AP / John Locher)

tirto.id - Pertarungan Kamaru Usman vs Jorge Masvidal dalam misi perebutan sabuk juara kelas welterweight yang dihelat Minggu (12/7/2020) dapat disaksikan melalui tayangan FOX Sports secara live.

Duel main card dalam gelaran UFC 251 ini diselenggarakan di UFC Fight Island, Yas Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Kamaru Usman merupakan juara bertahan untuk kelas welterweight (menengah). Pria asal Nigeria itu bakal mempertaruhkan sabuk yang sudah dimiliki sejak Maret 2019 setelah merebutnya dari pinggang Tyron Woodley.

Bagi The Nigerian Nightmare, duel meladeni Jorge Masvidal adalah ujian kedua dalam misi yang sama.

Pada Desember 2019 di Las Vegas, Nevada, Usman sukses mempertahankan sabuk juara welterweight usai mengakhiri tantangan Colby Covington. Ia menang TKO pada ronde kelima melalui teknik punch.

Usman sendiri mencatatkan rekor 16-1-0. Artinya, ia sukses 16 kali menang dan sekali kalah. Satu saja kekalahan itu dialami atas Jose Caceres pada Mei 2013 silam.

Selama 14 kali pertarungan terakhir hingga kini, pria 33 tahun tersebut selalu berhasil menang. Bahkan, 3 laga diantaranya berkesudahan dengan TKO pada ronde pertama.

Berdasarkan penampilan di atas octagon selama ini, pemilik nama lengkap Kamarudeen Usman tersebut pun tampak dalam kondisi terbaiknya menyambut duel penting meladeni Masvidal.

Jorge Masvidal Menang Pengalaman

Secara pengalaman, Jorge Masvidal memang jauh lebih unggul atas sang juara bertahan. Pasalnya, penantang membukukan rekor 35-13-0. Yang bermakna ia sudah menjalani 35 laga di atas octagon. Angka yang sangat jauh dibandingkan Usman.

Gamebred sendiri merupakan petarung dadakan bagi duel kali ini. Ia menggantikan posisi Gilbert Burns yang dinyatakan positif COVID-19 hanya beberapa jam sebelum keberangkatan tim dari Las Vegas menuju Abu Dhabi.

Waktu persiapan yang dimiliki memang sangat mepet. Yaitu hanya sepekan sebelum dimulainya laga dalam misi perebutan sabuk juara kelas welterweight. Meskipun demikian, ia sangat optimistis jelang pertarungan ini.

Jika mampu mengatasi Kamaru Usman dalam ajang yang digeber di Timur Tengah itu, secara otomatis Masvidal bakal menjadi juara dunia welterweight. Tentunya, ini merupakan peluang emas dan tidak akan disia-siakan oleh petarung yang berusia dua tahun lebih tua dari sang lawan.

"Saya merasa sangat senang sekali karena kini memiliki kesempatan untuk menghancurkan lawan dan saya dibayar untuk itu," beber Masvidal, dilansir ESPN.

Masvidal yang lahir di Miami, Florida juga memiliki catatan khusus dalam sejarah gelaran UFC. Yakni kemenangan KO tercepat yang diraih atas Ben Askren pada ronde pertama, Juli 2019.

Kala itu, ia tampil dalam UFC 239 dan hanya membutuhkan waktu tidak sampai lima detik untuk menjatuhkan lawan di atas octagon. Maka, kemampuan sesungguhnya yang dimiliki Gamebred bakal benar-benar diuji dalam duel yang menjadi laga utama UFC 251 ini.

Baca juga artikel terkait UFC 251 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yandri Daniel Damaledo