Menuju konten utama
Semifinal Piala AFF 2017

Jadwal Timnas U-19 Indonesia vs Thailand di Piala AFF

Indonesia akan bertanding melawan Thailand pada Jumat (15/9) di Thuwunna Stadium, pukul 15:30 WIB.

Jadwal Timnas U-19 Indonesia vs Thailand di Piala AFF
Timnas U-19 Indonesia. FOTO/ twitter.com/jokowi

tirto.id - Timnas Indonesia U-19 akhirnya memastikan diri lolos ke semifinal Piala AFF U-18. Berstatus juara Grup B, Garuda Nusantara akan menantang Thailand pada pertandingan yang dihelat di Thuwunna Stadium, Jumat (15/9/2017). Menurut rilis PSSI, pertandingan tersebut akan dihelat pukul 15:30 WIB.

Pelatih Indonesia, Indra Sjafri menuturkan jika Thailand merupakan lawan yang tangguh. Untuk itu ia berharap anak asuhnya tetap fokus agar dapat meraih kemenangan.

“Akhirnya kami akan melawan Thailand dan Indonesia ke semifinal dengan status juara Grup B. Pemain harus kerja keras, fokus, berjuang maksimal serta doa dari bangsa Indonesia. Kami yakin mampu mengalahkan Thailand,” ujar Indra seperti dikutip situs resmi PSSI, Rabu (13/9/2017).

Soal menu latihan, mantan pelatih Bali United itu akan fokus melakukan recovery pemain. Menurut Indra, jeda satu hari yang dimiliki merupakan waktu yang sangat singkat dan harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

“Hari Kamis sore kami akan satu kali latihan jelang lawan Thailand. Recovery pemain jadi perhatian kami karena jeda istirahat hanya satu hari,” imbuh Indra.

Pada laga terakhir fase grup, Rabu (13/9/2017) Indonesia sukses mencukur Brunei Darussalam delapan gol tanpa balas. Kemenangan besar itu merupakan faktor penentu keberhasilan Garuda Nusantara lolos ke semifinal. Pasalnya, klasemen Grup A diakhiri dengan perolehan poin yang sama antara Indonesia, Myanmar, dan Vietnam (sembilan poin). Selisih gol menjadi alasan mengapa Indonesia tetap dinyatakan lolos meski memiliki poin sama.

Di lain pihak, Thailand lolos ke semifinal usai mengakhiri klasemen Grup A di posisi runner-up. Pada laga terakhir, Gajah Putih hanya berbagi poin karena bermain imbang 1-1 melawan Malaysia.

Meski menantang Indonesia dengan bekal hasil imbang, para punggawa Thailand tetap percaya diri dapat lolos ke final. Pihak Thailand juga tak memiliki perlakuan khusus jelang laga melawan Indonesia. Menurut sang kapten Kistada Kaman, siapa pun lawannya, Thailand harus waspada dan tetap tampil maksimal.

“Di semifinal, tak penting siapa lawannya. Kami akan tetap tampil bagus,” tutur Kistada seperti dikutip situs resmi AFF.

Pada laga semifinal lain, Malaysia akan bertanding melawan tuan rumah Myanmar di hari yang sama. Seperti halnya duel Indonesia vs Thailand, laga tersebut juga berlangsung di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.

Baca juga artikel terkait PIALA AFF U-19 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Alexander Haryanto