Menuju konten utama

Jadwal Timnas Indonesia vs Iran Futsal AFC Cup U-20 2019 Live MNCTV

Jadwal perebutan tempat ketiga Piala AFC Futsal U-20 2019 antara Timnas Indonesia vs Iran digelar pada Sabtu (22/9/2019) pukul 18.30 WIB live MNCTV.

Jadwal Timnas Indonesia vs Iran Futsal AFC Cup U-20 2019 Live MNCTV
Ilustrasi. Timnas Futsal Indonesia. FOTO/afc.com

tirto.id - Pertandingan Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Iran di Piala AFC Futsal U-20 2019 akan digelar pada Sabtu (22/6/2019) pukul 18.30 WIB. Laga yang akan ditayangkan dalam siaran langsung MNCTV dari Shahid Pousharifi Arena, Tabriz, ini akan menentukan siapa yang bakal menjadi juara ketiga turnamen.

Timnas Futsal Indonesia dan Iran sama-sama menuai hasil mengecewakan di semifinal Piala AFC Futsal U-20 2019 pada Kamis (20/6/2019) lalu. Tim Merah-Putih kalah 4-3 dari Afghanistan melalui babak perpanjangan waktu. Sementara itu, Iran yang berstatus juara bertahan sekaligus tuan rumah, takluk dari Jepang dengan skor telak 4-8.

Kali ini, pertemuan Indonesia kontra Iran memang hanya demi gelar hiburan. Namun, bagaimanapun gelar ini penting, terutama untuk tim asuhan Kensuke Takahashi, yang sebelum turnamen hanya dibebani target menembus semifinal.

Asisten pelatih Indonesia, Sayan Karmadi menegaskan, akan ada perubahan susunan pemain ketika melawan Iran dibandingkan kala jumpa Afghanistan. Tim Merah-Putih sendiri tetap berambisi untuk finis setinggi mungkin, yang berarti siap untuk mengalahkan Iran.

"Pastinya akan ada beberapa perubahan (dalam laga kontra Iran) dibandingkan laga ini (melawan Afghanistan). Kami akan mengulas video pertandingan ini. Satu hal yang harus kami cari adalah motivasi, dan kami harap para pemain tetap menjaga semangat untuk finis peringkat ketiga," papar Karmadi dikutip situs web resmi AFC pada Kamis (20/6/2019).

Sementara itu, Iran menunjukkan pertahanan yang rapuh saat berjumpa dengan Jepang. Total mereka kebobolan 15 gol sepanjang empat laga di turnamen ini. Namun, di sisi lain, Iran demikian tajam dengan mengoyak gawang lawan 17 kali.

Selain itu, mereka memiliki dua pemain yang sedang mengejar gelar top skor turnamen. Selain Salar Aghapour yang mengemas 6 gol, ada Masoud Yousef yang memiliki 4 gol.

Hanya saja, pelatih Iran, Hamid Moghadam, menilai timnya terpukul berat atas kekalahan dari Jepang. Apalagi, Iran adalah juara bertahan. Menurutnya, dalam laga kontra Indonesia, masalah utama yang bakal digarap adalah mental pemain.

"Bakal sulit memotivasi tim saya sekarang, dan saya cemas anak-anak tidak akan secara emosional pulih dari (kekalahan lawan Jepang) ini. Dibandingkan dengan laga ini, pertandingan melawan Indonesia bakal lebih berat," papar Moghadam dikutip AFC.

Berikut ini jadwal pertandingan Piala AFC Futsal U-20 2019.

Perebutan Tempat Ketiga

Sabtu, 22 Juni 2019

18.30 WIB: Iran vs Indonesia

Final

Sabtu, 22 Juni 2019

21.00 WIB: Jepang vs Afghanistan

Baca juga artikel terkait AFC CUP 2019 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus