Menuju konten utama

Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022 Live SCTV-Vidio 9-11 Des

Berikut jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022 Live SCTV dan Vidio pada 9-11 Desember 2022, serta link live streaming. 

Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022 Live SCTV-Vidio 9-11 Des
Bagan Piala Dunia 2022 Babak Perempat Final. instagram/fifaworldcup

tirto.id - Jadwal perempat final Piala Dunia 2022 live SCTV dan Vidio adalah pada 9-11 Desember 2022. Ada 4 laga yang akan digelar di fase 8 besar ini, yaitu Kroasia vs Brasil, Belanda vs Argentina, Inggris vs Prancis, dan Maroko vs Portugal.

Siaran langsung 4 laga tersebut akan tayang via live TV SCTV dan live streaming Vidio. Jam tayang laga perempat final Piala Dunia 2022 pada 9-11 Desember mendatang mulai pukul 22.00 WIB dan 02.00 WIB.

Kejutan muncul di 2 laga terakhir babak 16 besar Piala Dunia 2022. Di luar dugaan, Tim Nasional Maroko menyingkirkan Spanyol yang sempat diunggulkan. The Atlas Lions mendapat tiket 8 besar usai menang adu penalti 3-0 atas La Furia Roja.

Hasil laga terakhir fase 16 besar pun tidak kalah menarik. Timnas Portugal menang telak 6-1 atas Swiss, justru saat Cristiano Ronaldo tidak masuk di starting line up. CR7 bahkan hanya bermain 16 menit di laga itu, tanpa menyumbangkan gol maupun asis untuk kemenangan besar Portugal.

Dua hasil laga tersebut menggenapi daftar 8 tim yang lolos ke perempat final Piala Dunia Qatar. Di daftar ini, hanya ada 3 tim yang berasal dari luar Benua Eropa.

Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022: Kroasia vs Brasil

Jadwal perempat final Piala Dunia 2022 akan diawali oleh laga antara Kroasia vs Brasil pada Jumat (09/12/2022) malam. Ketangguhan lini pertahanan Kroasia bakal diuji oleh lini serang Brasil yang tampil impresif di Qatar.

Sejauh ini, lini pertahanan Kroasia yang digawangi oleh Josko Gvardiol dan Dejan Lovren menjadi kekuatan utama tim berjuluk Vatreni tersebut. Sejak fase grup hingga 16 besar, tim asuhan Zlatko Dalic baru kebobolan 2 gol (di luar adu penalti).

Sejauh ini, Kroasia menjadi tim kedua dengan angka kebobolan paling sedikit di Piala Dunia 2022, setelah Maroko yang baru kemasukan 1 gol. Akan tetapi, catatan impresif di lini bertahan tersebut akan menghadapi ujian berat di perempat final. Pasalnya, Kroasia akan melawan Brasil yang punya lini serang berbahaya.

Selama bermain di Qatar, Brasil telah mengoleksi 7 gol dari 4 laga Piala Dunia 2022. Kembalinya Neymar usai sembuh dari cedera pergelangan kaki dipastikan menambah daya gedor tim berjuluk Selecao Canarinho tersebut.

Jadwal Perempat Final Piala Dunia: Belanda vs Argentina

Agenda kedua fase 8 besar dilanjutkan dengan pertandingan Belanda vs Argentina pada Sabtu, 10 Desember 2022, mulai pukul 02.00 WIB. Lionel Messi dan kawan-kawan yang sedang termotivasi untuk memburu gelar juara akan bertemu tim dengan rekor belum terkalahkan selama Piala Dunia 2022 berlangsung.

Taktik racikan Louis Van Gaal yang membikin tim Oranje menerapkan pola serangan lebih efektif sementara ini terbukti manjur di Piala Dunia 2022. Jody Gakpo dan kawan-kawan telah mencetak 9 gol dari 18 tendangan ke arah gawang. Rata-rata, The Oranje mencetak 1 gol dalam 2 tembakan ke arah gawang yang dilakukan.

Rekor serangan Belanda tersebut tentu menjadi sinyal bahaya bagi Argentina yang mengandalkan ketajaman Lionel Messi dan Julian Alvarez di lini depan. Dua pemain tersebut kini telah mencetak 5 dari 7 gol yang sukses dilesakkan Argentina di 4 laga Piala Dunia 2022.

Selain duel lini serang, laga Belanda vs Argentina bakal menyajikan persaingan lini tengah kedua tim. Rodrigo De Paul, Alexis Mac Allister, dan Enzo Fernandes yang belum tergantikan di lini tengah Argentina akan beradu dengan Martin de Roon, Frankie de Jong, dan Davy Klaassen sebagai motor serangan de Oranje.

Jadwal Perempat Final Piala Dunia: Portugal vs Maroko

Selanjutnya, pertandingan ketiga babak 8 besar Piala Dunia 2022 menyajikan Maroko vs Portugal pada Sabtu (10/12), mulai pukul 22.00 WIB. Laga ini mempertemukan tim pencetak 6 gol di babak 16 besar dengan skuad yang sementara ini punya pertahanan paling solid di World Cup Qatar.

Maroko mencuri perhatian setelah Hakim Ziyech dan kawan-kawan sukses mengantarkan The Atlas Lions lolos ke perempat final Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Skuad asuhan Walid Regragui tersebut tampil dominan sejak fase grup dengan hanya kebobolan 1 kali. Di babak 16 besar, Maroko juga sukses membikin tumpul serangan Spanyol sebelum menang melalui adu penalti.

Transisi menyerang dan bertahan yang baik dari Maroko seperti yang mereka tampilkan dalam laga kontra Spanyol jelas menjadi ancaman bagi Portugal. Skuad asuhan Fernando Santos akan dituntut bekerja lebih keras lagi untuk membongkar pertahanan wakil Afrika tersebut.

Jadwal Perempat Final Piala Dunia: Inggris vs Prancis

Agenda terakhir fase perebutan tiket semifinal Piala Dunia 2022 menghadirkan pertandingan dua raksasa Eropa, Inggris vs Prancis. Laga pada Minggu (11/12), mulai pukul 02.00 WIB ini menjadi pertaruhan besar bagi juara world cup 2018 dan tim yang sudah lapar gelar sejak 1966.

Sebagai juara bertahan, Timnas Prancis sejauh ini mampu menunjukkan tajinya sebagai kekuatan elite sepak bola dunia. Kini, peluang skuad asuhan Didier Deschamp untuk menjuarai Piala Dunia secara back-to-back masih terbuka.

Ketajaman lini serang menjadi kunci keberhasilan Prancis melalui fase grup dan babak 16 besar di Qatar. Ujung tombak Les Bleus, Kylian Mbappe bahkan menjadi yang paling terdepan untuk meraih gelar top skor Piala Dunia 2022 dengan torehan 5 gol sejauh ini.

Agresivitas Mbappe di depan gawang lawan akan diuji saat ia harus menembus pertahanan Inggris yang sukses mencetak clean sheet dalam 3 laga terakhir. Skuad Inggris tentu mengusung motivasi tinggi untuk melaju jauh di World Cup Qatar. Apalagi The Three Lions belum pernah merebut gelar sejak mengangkat trofi Piala Dunia 1966.

Pertemuan Inggris vs Prancis di Piala Dunia 2022 menjadi pertemuan ke-3 kedua tim di turnamen besar 4 tahunan tersebut. Sebelumnya, keduanya pernah bertemu di edisi 1966 dan 1986.

Jadwal Lengkap Perempat Final Piala Dunia 2022 di SCTV

Jika tidak ada perubahan jadwal, seluruh laga perempat final Piala Dunia 2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio.

Untuk menonton live streaming Piala Dunia 2022 di Vidio, Anda bisa memilih paket berlangganan. Tersedia Paket FIFA World Cup Qatar 2022 dengan 2 pilihan, yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet) dan Paket 30 Hari Rp87.690 (di semua perangkat). Ada pula Paket Diamond (Liga Inggris) & Piala Dunia Rp631.590 (di semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Berikut jadwal lengkap perempat final Piala Dunia 2022 di SCTV dan Vidio:

Jumat, 9 Desember 2022

22.00 WIB Kroasia vs Brasil - live Vidio / SCTV

Sabtu, 10 Desember 2022

02.00 WIB Belanda vs Argentina - live Vidio / SCTV

22.00 WIB Maroko vs Portugal - live Vidio / SCTV

Minggu, 11 Desember 2022

02.00 WIB Inggris vs Prancis - live Vidio / SCTV

*Jadwal pertandingan dan stasiun televisi yang menyiarkan babak perempat final Piala Dunia 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rizal Amril Yahya
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Addi M Idhom