Menuju konten utama

Jadwal MotoGP Argentina 2022 Hari Ini, Latihan Bebas, Live Vision+

Jadwal MotoGP Argentina 2022 hari ni, latihan bebas bisa disaksikan via live streaming Vision+.

Jadwal MotoGP Argentina 2022 Hari Ini, Latihan Bebas, Live Vision+
Sejumlah pembalap melaju saat balapan MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu (20/3/2022). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/foc.

tirto.id - Jadwal MotoGP Argentina 2022 hari ini, Jumat (1/4/2022), resmi ditunda. Rangkaian balapan, mulai dari sesi latihan bebas hingga race, baru akan dimulai pada Sabtu (2/4) besok. Seluruh sesi balapan MotoGP Argentina dapat ditonton via live streaming Vision+.

Sesi latihan bebas (free practice) yang sedianya digelar pada hari ini dibatalkan. Hal ini menyusul masalah teknis pesawat yang membawa kargo berisi beberapa paddock MotoGP.

Pesawat kargo tersebut terbang dari Lombok, Indonesia, menuju lokasi GP selanjutnya, yakni di Argentina. Namun, setelah terbang dari Indonesia, pesawat mengalami masalah teknis saat singgah di Bandara Internasional Moi, Mombasa, Kenya.

Ducati adalah salah satu tim yang paling terpengaruh oleh kendala ini. Tim pabrikan, Gresini Racing dan VR46 dipastikan bakal menerima pengiriman paddock yang terlambat.

Selain karena masalah mekanis, Dorna Ezpeleta selaku CEO Dorna Sport, mengatakan bahwa penundaan ini juga merupakan salah satu akibat dari invasi Rusia ke Ukraina.

Oleh sebab itu, semua perusahaan dari Rusia dilarang beroperasi di dunia internasional, termasuk penerbangan pesawat. Padahal, Ezpeleta memperkirakan sekitar 20 persen pesawat kargo berasal dari perusahaan Rusia.

“Banyak penerbangan untuk kargo berasal dari perusahaan Rusia dan semua penerbangan dilarang saat ini," katanya.

Pada akhirnya, pihak MotoGP mesti menunggu perbaikan masalah mekanis pesawat, sebab tidak ada pesawat lain yang tersedia pada hari itu.

"Masalahnya adalah tidak ada lagi penerbangan yang tersedia untuk kami saat ini, dan kami tidak memiliki solusi lain selain menunggu katup diperbaiki [dengan] penerbangan di Mombasa dan beruntung tiba di sini,” imbuhnya.

Persiapan Jelang Sesi Latihan Bebas GP Argentina

Honda masih merasa bahwa kendala di sirkuit Mandalika pada pekan lalu terjadi karena ban yang kurang bagus. Saat itu, untuk mengatasi panas ekstrem di Indonesia, perusahaan penyedia ban Michelin memilih untuk membawa karkas ban yang lebih kaku.

Dampak yang cukup besar dialami oleh Honda. Puncaknya adalah ketika Marc Marquez mengalami kecelakaan keras saat sesi pemanasan hari Minggu. Insiden itu pula yang menyebabkan juara dunia 6 tahun itu absen di balapan GP Argentina pekan ini.

“Saya pikir itu adalah sesuatu yang perlu mereka tingkatkan untuk masa depan, itu adalah sesuatu yang tidak boleh terjadi lagi,” kata Alex Marquez.

Rekan pabrikan Honda, Pol Espargaro, bahkan menyebut perubahan karkas ban Michelin tersebut sebagai tindakan yang "tidak adil" untuk HRC. Espargaro juga menyayangkan tanggapan dari bos Michelin beberapa hari lalu, yang mengatakan bahwa Honda tidak paham perihal ban.

Espargaro berharap tidak ada lagi masalah serupa yang terjadi di balapan seri selanjutnya. Ia menilai, meskipun bukan sepenuhnya kesalahan salah satu pihak, tetapi setidaknya meningkatkan performa dan kinerja adalah kewajiban semuanya.

“Tidak buruk untuk mengatakan 'Ok, mungkin kami melakukan kesalahan, ok itu tidak baik untuk Anda, maaf teman-teman'. Ini bisa terjadi, itu bukan masalah, dan terkadang bahkan sulit untuk melakukan itu," kata pembalap 30 tahun itu.

Jadwal MotoGP Argentina 2022

Penundaan penerbangan pesawat kargo menyebabkan jadwal GP Argentina 2022 mundur. Sebagai gantinya, 3 sesi balapan akan digelar dalam kurun 2 hari. Free Practice (FP) 1 dan 2 akan digelar pada pagi dan sore hari, sedangkan FP4 resmi dibatalkan dan digantikan oleh FP3.

Berikut jadwal lengkap MotoGP Sesi Latihan Bebas yang akan digelar Sabtu (2/4) besok:

Sabtu, 2 April 2022

Latihan Bebas 1: Pukul 20.35-21.20 WIB

Latihan Bebas 2: Pukul 23.25-00.10 WIB

Cara Nonton Live Streaming MotoGP di Vision+

Balapan MotoGP Argentina 2022 dapat disaksikan melalui live streaming Vision+. Untuk menyaksikan GP Argentina mulai dari sesi latihan hingga balapan resmi, Anda perlu mengaktifkan paket langganan terlebih dahulu.

Anda bisa melakukannya dengan cara download aplikasi Vision+ terlebih dahulu. Cara lainnya ialah mengunjungi laman Vision+, melakukan registrasi dengan memasukkan nomor HP atau via akun Google, email, atau Facebook.

Tahap berikutnya yakni melakukan pembelian paket dengan sejumlah pilihan. Paket Premium untuk 30 hari dihargai Rp30.000, Paket Free Insurance Rp80.000 untuk 90 hari. Atau Paket Free Insurance senilai Rp200.000 yang bisa dinikmati selama 365 hari.

Via Vision+, Anda juga bisa menyaksikan sejumlah 18.000 jam tayang Video on Demand dan original series. Belum lagi 70 channel lokal dan premium selama setahun penuh.

Link Live Streaming MotoGP di Vision+

Baca juga artikel terkait MOTOGP ARGENTINA 2022 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Alexander Haryanto