Menuju konten utama
Klasemen Liga 1 2021 Terbaru

Jadwal Liga 1 Hari Ini 25 Oktober Live OChannel, Klasemen, Top Skor

Jadwal Liga 1 2021 hari ini, klasemen Liga 1 Indonesia terbaru, top skor. Duel Persipura vs Barito (15.15 WIB OChannel) & Persela vs Persik (20.30 WIB).

Jadwal Liga 1 Hari Ini 25 Oktober Live OChannel, Klasemen, Top Skor
Pesepak bola Persik Kediri Youssef Ezzejari (tengah) berselebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Persikabo 1973 dalam pertandingan pekan ketiga Liga 1 2020-2021 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (17/9/2021). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra./hp.

tirto.id - Jadwal Liga 1 2021 hari ini Senin (25/10/2021) akan diisi duel Persipura vs Barito Putera pada pukul 15.15 WIB (tayang siaran langsung OChannel) dan Persela vs Persik pukul 20.30 WIB (live streaming Vidio). Bhayangkara FC masih memimpin klasemen Liga 1 per Minggu (25/10), sedangkan Ilija Spasojevic (Bali United) di puncak top skor.

Sementara itu, dari jadwal Liga 2 2021 hari ini diisi laga Persekat vs Martapura Dewa United (live Vidio) pada pukul 15.15 WIB, PSIM Yogyakarta vs Persijap (live OChannel) pukul 18.15 WIB, Badak Lampung FC vs Perserang Serang (live Vidio) pukul 20.30 WIB, dan Hizbul Wathan FC vs PSG Pati (live Vidio) pukul 20.45 WIB.

Dalam pekan 8 Liga 1 2021, Bhayangkara FC mengalahkan tuan rumah Bali United 1-2 pada Sabtu (23/10) di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Penalti Anderson Salles (18') dan Muhammad Hargianto (50') jadi pengantar kemenangan ke-6 The Guardian sepanjang musim.

Bhayangkara FC saat ini memimpin kompetisi dengan raihan 19 poin, hasil dari 6 menang, 1 seri, dan 1 kalah. Pasukan Paul Munster unggul 1 angka dari pesaing terdekat, PSIS. Mahesa Jenar memang belum terkalahkan, tetapi lebih banyak meraih hasil imbang (3 kali) daripada The Guardian.

Sementara itu, Arema mengambil 3 poin dari tuan rumah Persiraja Banda Aceh dalam lawatan ke Maguwoharjo pada Sabtu (23/10). Singo Edan menang 0-2 lewat gol M. Rafli (4') dan Carlos Fortes (56'). Arema ada di peringkat 4 klasemen Liga 1 dengan 15 poin, tepat di bawah Persib (16 poin).

Jadwal Liga 1 Hari Ini Persipura vs Barito & Persela vs Persik

Rangkaian jadwal Liga 1 2021 akan dimulai kembali pada Senin (25/10). Laga Persipura vs Barito Putera adalah duel sesama tim penghuni zona degradasi. Mutiara Hitam duduk di peringkat 16 klasemen Liga 1, sedangkan Laskar Pangeran Antasari tepat di bawah mereka. Kedua tim, bersama Persiraja, baru mengantongi 1 poin musim ini.

Sementara itu, Derbi Jatim akan terjadi pada pukul 20.30 WIB. Duel Persela vs Persik dimainkan di Stadion dr. H. Moch. Soebroto, Magelang. Macan Putih tengah menemukan momentum kebangkitan usai mengalahkan Persipura 4-2 pada Kamis (21/10).

Sebaliknya, Persela justru tengah paceklik kemenangan. Laskar Joko Tingkir cuma bisa meraup 2 angka dalam 3 laga terakhir di Liga 1. Posisi mereka yang awalnya di atas Persik, kini ada di bawah sang rival langsung karena faktor perbedaan selisih gol, meski sama-sama menuai 8 poin.

Namun, caretaker Persik, Alfiat yang baru saja dinobatkan sebagai best coach of the week Liga 1 pekan lalu, enggan menganggap remeh Persela. Apalagi, Laskar Joko Tingkir diasuh oleh Iwan Setiawan yang kenyang pengalaman melatih banyak klub.

"Persela ditangani Iwan Setiawan yang sudah malang melintang di Liga 1. Saya akan berusaha semaksimal mungkin ambil poin (dari Persela)," kata pelatih caretaker Persik, Alfiat.

Berikut ini jadwal pertandingan Liga 1 2021 hari ini Senin (25/10/2021).

Persipura vs Barito Putera

Pukul 15.15 WIB

Stadion dr. H. Moch. Soebroto, Magelang

siaran langsung OChannel, live streaming Vidio

Persela vs Persik

Pukul 20.30 WIB

Stadion dr. H. Moch. Soebroto, Magelang

live streaming Vidio

Klasemen Liga 1 2021 Terbaru

Berikut ini klasemen Liga 1 2021 terbaru hingga pekan 8 kompetisi yang ditutup pada Sabtu (23/10/2021).

Main Menang SG Poin
8 6 +5 19
8 5 +8 18
8 4 +6 16
8 4 +6 15
8 3 +2 13
8 3 +1 12
8 3 +1 12
8 3 +1 12
8 2 +3 10
8 3 +0 10
8 2 -1 10
8 1 -1 8
8 2 -4 8
8 2 -4 8
8 2 -4 8
8 1 -6 5
8 1 -6 4
8 1 -7 4

Top Skor Liga 1 2021 Hari Ini

Satu gol Ilija Spasojevic ke gawang Bhayangkara FC pekan lalu membuat sang penyerang Bali United memimpin top skor Liga 1 2021 dengan torehan 7 gol. Pesaing terdekat untuknya adalah Youssef Ezzejjari (Persik) dan Paulo Henrique (Persiraja) yang sama-sama mencetak 6 gol.

Berikut ini daftar pencetak gol terbanyak Liga 1 2021 terbaru hingga pekan ke-8.

Gol
7
6
6
6
5
5
4
4
4
4
4

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya