Menuju konten utama

Jadwal F1 Hungaria 2020 & Klasemen Formula 1, Hamilton Pimpin Lomba

Balapan Formula 1 2020 seri ketiga GP Hungaroring yang diselenggarakan pada Minggu (19/7/2020) dihelat mulai pukul 20.10 WIB di Sirkuit Hungaroring, Hungaria.

Jadwal F1 Hungaria 2020 & Klasemen Formula 1, Hamilton Pimpin Lomba
Pembalap Mercedes Lewis Hamilton dari Inggris berbicara dalam konferensi pers setelah sesi kualifikasi Grand Prix F1 Hungaria di sirkuit Hungaroring di Mogyorod, Hongaria, Sabtu, 18 Juli 2020. Grand Prix F1 Hungaria akan diadakan pada hari Minggu. (Mark Sutton/Pool Via AP)

tirto.id - Balapan Formula 1 (F1) GP Hungaroring 2020 bakal digeber pada Minggu (19/7/2020) mulai pukul 20.10 WIB di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Hungaria.

Setelah mendominasi hasil race kedua, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas sebagai duo Mercedes bakal kembali tampil memimpin lomba.

Seri ketiga balapan F1 berpotensi kembali didominasi Mercedes. Tim yang bermarkas di Inggris itu kini menempatkan dua pembalapnya untuk memulai gelaran dari posisi pertama dan kedua.

Sebelumnya, Mercedes pun mengantarkan dua pembalapnya tersebut menguasai podium pertama dan kedua pada seri Styria. Hamilton sebagai juara dan Bottas selaku runner-up.

Pada sesi kualifikasi GP Hungaroring, Lewis Hamilton berhasil mencatatkan waktu terbaik dengan torehan 1:13.447. Dirinya pun bakal memimpin lomba dengan menempati pole position.

Bagi pembalap asal Inggris itu, catatan tersebut merupakan pole position kedua selama ajang musim ini. Sebelumnya, Hamilton juga mengawali lomba dari urutan pertama pada seri kedua.

Pada ajang yang digelar di Sirkuit Spielberg tersebut, pemilik 6 kali gelar juara dunia bermodalkan catatan terbaik selama 1:19.273 untuk bisa memimpin lomba hingga menghasilkan podium pertama.

Kini, Lewis Hamilton kembali berkesempatan mengulangi prestasi yang sama setelah memastikan pole position untuk GP Hungaroring.

Masih menghuni peringkat kedua dalam daftar klasemen pembalap, race di Hungaria pun menjadi peluang besar baginya untuk menyalip Valtteri Bottas yang menguasai puncak.

Bottas Mulai Balapan di Grid Kedua

Sementara Valtteri Bottas sendiri bakal memulai balapan ini pada posisi kedua. Catatan waktu terbaiknya masih kalah tipis atas Hamilton, yakni 1:13.554.

Saat melakoni seri pertama, Bottas sukses menempati pole position dan menghasilkan podium juara. Sementara untuk race kedua, dirinya memulai balapan dari urutan keempat namun berhasil menempati runner-up di bawah Lewis Hamilton pada akhir balapan.

Untuk daftar klasemen, pembalap Finlandia itu berada di puncak dengan mengoleksi 43 poin. Disusul pada urutan kedua adalah sang rekan setim Lewis Hamilton yang memiliki 37 angka.

Dengan hanya ada selisih sebanyak enam poin, persaingan sengit di antara dua pembalap satu tim itu dipastikan bakal terjadi pada seri berikutnya ini.

Pada urutan ketiga dihuni oleh Lando Norris. Pembalap MCLaren ini mengumpulkan 26 poin. Kemudian terdapat Charles Leclerc pada urutan berikutnya yang meraih 18 angka.

Sejauh ini, ada lima pembalap yang belum mampu mendapatkan poin selama dua kali balapan digeber. Yakni Nicholas Latifi (Williams), Kimi Räikkönen (Alfa Romeo), Kevin Magnussen (Haas), Romain Grosjean (Haas), dan George Russell (Williams).

Jadwal F1 Hungaria 2020

Melansir laman resmi , balapan Formula 1 2020 seri ketiga GP Hungaroring yang diselenggarakan pada Minggu (19/7/2020) dihelat mulai pukul 20.10 WIB di Sirkuit Hungaroring, Hungaria.

Klasemen Pembalap Formula 1

Pembalap Tim Poin
Valtteri Bottas MERCEDES 43
Lewis Hamilton MERCEDES 37
Lando Norris MCLAREN 26
Charles Leclerc FERRARI 18
Sergio Perez RACING POINT 16
Max Verstappen RED BULL 15
Carlos Sainz MCLAREN 13
Alexander Albon RED BULL 12
Pierre Gasly ALPHATAURI 6
Lance Stroll RACING POINT 6
Esteban Ocon RENAULT 4
Daniel Ricciardo RENAULT 4
Antonio Giovinazzi ALFA ROMEO 2
Daniil Kvyat ALPHATAURI 1
Sebastian Vettel FERRARI 1
Nicholas Latifi WILLIAMS 0
Kimi Räikkönen ALFA ROMEO 0
Kevin Magnussen HAAS 0
Romain Grosjean HAAS 0
George Russell WILLIAMS 0

Baca juga artikel terkait FORMULA 1 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Nur Hidayah Perwitasari