Menuju konten utama

Jadwal EURO 2021 Live TV: Prediksi Makedonia Utara vs Belanda, RCTI

Jadwal EURO 2021: Live streaming Makedonia Utara vs Belanda tayang di Mola TV pada Senin malam (21/6/2021). Siaran langsung laga ini di RCTI.

Jadwal EURO 2021 Live TV: Prediksi Makedonia Utara vs Belanda, RCTI
Owen Wijndal (pemain Belanda) beraksi dengan Aleksandar Dragovic (pemain Austria) saat laga EURO 2021 Grup C, Belanda vs Austria di Johan Cruijff ArenA, Amsterdam, pada 17 Juni 2021. REUTERS/Koen Van Weel.

tirto.id - Jadwal EURO 2021 memuat agenda laga Grup C, Makedonia Utara vs Belanda pada Senin malam, 20 Juni 2021, mulai pukul 23.00 WIB. Siaran langsung Makedonia Utara vs Belanda akan tayang di RCTI. Laga ini juga bisa ditonton via live streaming Mola TV.

Duel di Stadion Johann Cruyff Arena ini menjadi kesempatan terakhir bagi Makedonia Utara untuk bisa melaju ke 16 besar Piala Eropa 2021. Tim debutan EURO tersebut saat ini terdampar di dasar klasemen Grup C. Mereka belum mengumpulkan poin dari 2 laga terakhir. Usai tumbang 3-1 dari Austria di laga perdana, Makedonia Utara kembali kalah saat melawan Ukraina dengan skor 2-1.

Di laga melawan Ukraina, Makedonia Utara sebenarnya bisa tampil lumayan apik. Mereka mampu mengimbangi permainan menyerang Ukraina.

Data statistik menunjukkan tim berjuluk The Lynxes itu mampu melakukan 47 persen penguasaan bola. Bahkan, serangan Goran Pandev dan kawan-kawan meluncur intens. Mereka mencatatkan 13 kali tembakan, dan 5 di antaranya mengarah tepat ke gawang Ukraina.

"Di babak kedua laga melawan Ukraina, kami adalah timnas Makedonia Utara yang sebenarnya dan menunjukkan bahwa kami pantas berada di Piala Eropa. Begitulah seharusnya kami bermain ketika melawan Belanda," kata Igor Angelovski, pelatih Timnas Makedonia Utara.

Pertandingan kontra Belanda sekaligus menjadi ajang pembuktian bagi striker kawakan Makedonia Utara, Goran Pandev. Apalagi, Piala Eropa 2021 kemungkinan besar menjadi kesempatan terakhir bagi Pandev berlaga di turnamen Internasional level elite.

Sejak debutnya bersama Timnas Makedonia Utara pada 2 dekade lalu, tepatnya Juni 2001, Pandev telah mencatatkan 120 penampilan. Selama rentang waktu itu, pemain berusia 37 tahun tersebut telah melesakkan 37 gol.

Hingga kini, ketajaman Pandev belum hilang. Musim lalu misalnya, ketika bermain untuk klub Serie A Genoa, ia berhasil mencetak 7 gol dan 3 asis.

Ketajaman Pandev pun mendapat perhatian khusus dari pelatih Belanda, Frank de Boer. Ia bahkan menyebut Pandev sebagai "rubah cerdik" karena kepiawaian pemain gaek itu saat mencari ruang kosong di depan gawang.

"Ia benar-benar membuat perbedaan. Senang melihat dia masih menikmatinya: Bermain dan bisa berperan penting bagi timnas negaranya. Kami tidak bisa meremehkan mereka," terang pelatih 51 tahun tersebut.

Jika menilik rekor head to head kedua timnas, Belanda jelas layak diunggulkan. Dari 4 pertemuan teraktual kedua kesebelasan, Belanda tidak terkalahkan dengan catatan 2 kali menang dan 2 hasil imbang.

Apabila kembali menang di laga nanti, Belanda dipastikan memimpin klasemen grup dengan poin sempurna. Saat ini, mereka berhasil mengumpulkan 6 poin dari 2 laga.

Memphis Depay dan kolega ditengarai bakal tetap diarahkan untuk bermain menyerang seperti di laga-laga sebelumnya. Di sisi lain, Makedonia Utara wajib mewaspadai pemain-pemain Belanda yang mempunyai kualitas individu di atas rerata.

Prediksi Susunan Pemain Makedonia Utara vs Belanda

Makedonia Utara: Stole Dimitrievski; Stefan Ristovski, Darko Velkovski, Visar Musliu; Boban Nikolov, Ezgjan Alioski, Arijan Ademi, Eljif Elmas, Enis Bardhi; Aleksandar Trajkovski, Goran Pandev.

Belanda: Maarten Stekelenburg; Mathijs de Ligt, Stefan de Vrij, Jurriën Timber; Denzel Dumfries, Frenkie de Jong, Marten de Roon, Owen Wijndal; Georginio Wijnaldum; Memphis Depay, Wout Weghorst.

Skor Head to Head Makedonia Utara vs Belanda

01-04-2009, Belanda vs Makedonia Utara 4-0

10-09-2008, Makedonia Utara vs Belanda 1-2

12-10-2005, Belanda vs Makedonia Utara 0-0

09-10-2004, Makedonia Utara vs Belanda 2-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Makedonia Utara

17-06-2021: Ukraina vs Makedonia Utara 2-1

13-06-2021: Austria vs Makedonia Utara 3-1

04-06-2021: Makedonia Utara vs Kazakhstan 4-0

01-06-2021: Makedonia Utara vs Slovenia 1-1

31-03-2021: Jerman vs Makedonia Utara 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Belanda

17-06-2021: Belanda vs Austria 2-0

14-06-2021: Belanda vs Ukraina 3-2

06-06-2021: Belanda vs Georgia 3-0

03-06-2021: Belanda vs Skotlandia 2-2

31-03-2021: Gibraltar vs Belanda 0-7

Live Streaming EURO 2021 Makedonia Utara vs Belanda di Mola TV

Pertandingan Makedonia Utara vs Belanda dalam lanjutan EURO 2021 dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV pada Senin (21/6/2021) pukul 23.00 WIB. Adapun siaran langsung Makedonia Utara vs Belanda akan tayang di RCTI pada jam yang sama.

Sebagai informasi, stasiun televisi yang menayangkan laga EURO 2021 secara resmi bisa berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar Piala Eropa di Indonesia. Ada 39 laga yang disiarkan di televisi. Sementara MOLA TV akan menayangkan seluruh pertandingan EURO 2021 via live streaming.

Untuk menonton laga-laga Piala Eropa, pemirsa dapat berlangganan paket spesial EURO 2021 di Mola TV dengan biaya Rp25.000.

LIVE STREAMING DI MOLA TV

Baca juga artikel terkait EURO 2021 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Addi M Idhom