Menuju konten utama
Liga Spanyol

Jadwal El Clasico 2020 & Jam Tayang: Apakah Disiarkan Live di TV?

Jadwal El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Liga Spanyol pada Sabtu, 24 Oktober 2020 pukul 21.00 WIB disiarkan live streaming TV beIN Sports 1 dan Vidio.

Jadwal El Clasico 2020 & Jam Tayang: Apakah Disiarkan Live di TV?
El Clasico Griezmann and Varane. foto/Dok. Bcw Global/Rilis

tirto.id - Pertandingan El Clasico Jilid I musim 2020/2021 antara Barcelona vs Real Madrid akan digelar di Stadion Camp Nou pada Sabtu (24/10/2020) pukul 21.00 WIB. Laga ini dapat ditonton melalui siaran live streaming beIN Sports dan Vidio.

Berbeda dari musim-musim sebelumnya, Barcelona dan Real Madrid datang ke El Clasico dengan status bukan pemuncak klasemen Liga Spanyol. Faktor mendapatkan liburan tambahan, cedera bintang, dan masa transisi jadi masalah yang dialami 2 tim penguasa tradisional LaLiga itu.

Hingga jornada 6 Liga Spanyol 2020/2021, Real Madrid yang baru bermain 5 kali mengoleksi 10 angka. Los Blancos asuhan Zinedine Zidane ada di urutan 3, tertinggal 1 poin dari pemimpin sementara, Real Sociedad dan Villarreal (sama-sama mengoleksi 11 angka).

Posisi Barcelona lebih buruk. Tim yang baru beradaptasi dengan pelatih baru Ronald Koeman ini ada di tempat ke-9. Barca baru berlaga 4 kali, mengoleksi 7 poin. Blaugrana bahkan ada di bawah Atletico Madrid (8 angka) dan sejajar dengan Sevilla, sebagai tim-tim elite LaLiga yang baru tampil 4 laga.

Dibandingkan Real Madrid, kondisi Barcelona lebih tidak ideal. Klub Catalunya menghabiskan libur musim panas dengan ancaman Lionel Messi meninggalkan Camp Nou. La Pulga tetap bertahan lebih karena tidak ingin perang terbuka dengan klub. Di samping itu, peminat Messi mesti membayar klausul pemutusan kontrak sebesar 700 juta euro.

Selain itu, Barcelona melakukan perombakan besar dari skuad yang ditelan Bayern Munchen 8-2 di 8 besar Liga Champions musim lalu. Luis Suarez, Arturo Vidal, Nelson Semedo, Arthur, hingga Ivan Rakitic dilepas. Sebagai ganti, Blaugrana berinvestasi untuk pemain muda seperti Pedri dan Francisco Trincao.

Barcelona juga berubah dalam urusan formasi. Ronald Koeman meninggalkan formasi 4-4-2 atau 4-3-3 yang sudah menjadi pakem klub sekian lama. Dalam seluruh laga di Liga Spanyol musim ini, pola 4-2-3-1 selalu dipakai: menghasilkan 8 gol dan kemasukan 2 kali.

Kapten Lionel Messi lebih sering diplot sebagai penyerang tengah (false 9), sebanyak 3 kali, dan berperan sebagai sayap kanan 1 kali. Ia baru mencetak 1 gol penalti di Liga Spanyol dan menyumbangkan 1 assist. Nilai Messi versi Whoscored yang 7,55 hanya kalah dari Ansu Fati, pemain muda yang sudah mencetak 3 gol (7,65).

Messi punya peran vital sebagai pengumpan terakhir Barcelona.Namun, dalam 4 laga, umpan kuncinya baru 6. Jumlah ini menempatkan La Pulga jauh di bawah David Ferreiro (Huesca) dengan 22 key passess atau Sergio Canales (Real Betis) dengan 14 key passes.

Terkait hal ini, dikutip Goal pada Senin (19/10) lalu Koeman menyatakan, "Mungkin peforma Messi bisa lebih baik lagi, tapi saat ini dia bahagia, berlatih dengan baik, fokus, ingin bermain, dan menjadi kapten. Saya tidak punya keluhan. Saya tidak meragukan performanya dan kita akan melihat dalam laga-laga berikutnya."

Usai pernyataan Koeman, Messi menjadi man of the match dalam laga Barcelona kontra Ferencvaros di Liga Champions. Ia mencetak gol penalti dan mengirim 1 assist. Sebuah pertunjukan penting jelang El Clasico yang tinggal menunggu hari.

Sementara itu, Real Madrid yang berstatus juara bertahan Liga Spanyol, baru saja tumbang oleh Cadiz di kandang sendiri 0-1 pada Sabtu (17/10). Kekalahan ini penting karena sebelumnya pasukan Zinedine Zidane punya rekor tak keok dalam 15 laga beruntun di kompetisi domestik sejak pandemi COVID-19.

Madrid memang memiliki 10 poin, tetapi mereka belum melewati tim-tim elite. Los Blancos bermain imbang dengan Real Sociedad 0-0 di Anoeta. Setelah itu, mereka melintasi Betis (menang 2-3), Valladolid (menang 1-0), dan Levante (menang 0-2) dengan permainan serbaefektif.

Musim ini, Zidane tidak memiliki formasi tetap. Ia tercatat memakai pola 4-3-1-2 sebanyak 2 kali, 4-3-3 dengan 2 percobaan, dan 4-2-3-1 sekali. Meski secara poin di atas Barcelona, Madrid punya jumlah gol lebih sedikit (hanya 6 kali) dan kebobolan lebih banyak (terkoyak 3 kali).

Karim Benzema, penyerang ulung mereka, baru mencetak 1 gol musim ini. Namun, ia adalah pemain dengan performa terbaik (7,33) di atas Sergio Ramos dan Casemiro (7,19).

Benzema yang menjadi pemain terbaik Liga Spanyol musim 2019/2020 dinilai oleh Samuel Eto'o bisa jadi tokoh penting dalam El Clasico kali ini.

Dalam Gala LaLiga Santander Ambassador Season 90 pada Selasa (20/10) lalu, Eto'o berpendapat, "Dalam El Clasico kali ini, Lionel Messi menjadi pemain yang [punya potensial] paling menentukan. Meskipun demikian, Karim Benzema dapat menjadi kunci hasil pertandingan."

Apakah El Clasico Disiarkan Live di TV?

Pertandingan El Clasico Jilid I musim ini antara Barcelona vs Real Madrid dapat ditonton melalui beIN Sports 1 pada Sabtu, 24 Oktober 2020 pukul 21.00 WIB. Untuk dapat mengakses laga ini, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp20.000 perminggu atau Rp45.000 perbulan.

Laga El Clasico di Camp Nou ini juga dapat ditonton melalui live streaming Vidio.

LIVE STREAMING EL CLASICO di BEIN SPORTS 1

LIVE STREAMING EL CLASICO di VIDIO

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH