Menuju konten utama

Jadwal Bola PON 2021 Hari Ini 6 Oktober, Grup, Tim Peserta 6 Besar

Berikut ini jadwal bola PON 2021 hari ini 6 Oktober, pembagian grup tim peserta 6 besar, dan link live streaming iNews.

Jadwal Bola PON 2021 Hari Ini 6 Oktober, Grup, Tim Peserta 6 Besar
Pesepak bola Aceh Akhirul Wadhan melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang tim Kalimantan Timur pada babak penyisihan Sepak Bola Putra PON Papua di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Senin (4/10/2021). ANTARA FOTO/Zabur Karuru/wsj.

tirto.id - Jadwal bola PON 2021 Papua cabang olahraga sepak bola putra babak 6 besar mulai berlangsung pada Rabu (6/10/2021) hingga Minggu (10/10) mendatang. Tersaji duel Kalimantan Timur vs Jawa Barat pada hari ini di Stadion Barnabas Youwe yang dan dapat disaksikan secara live streaming di situs web iNews mulai pukul 13.00 WIB.

Setelah merampungkan fase penyisihan, cabor sepak bola putra PON 2021 Papua kini memasuki babak 6 besar yang dibagi ke dalam 2 grup.

Grup D berisi Papua yang berstatus juara Grup A, Sumatera Utara (runner-up Grup B), dan Aceh (juara Grup C). Kemudian ada Grup E yang dihuni Jawa Timur (juara Grup B), Jawa Barat (juara Grup A), dan Kalimantan Timur (runner-up Grup C). Venue pertandingan ialah Stadion Mandala dan Stadion Barnabas Youwe di Jayapura.

Laga pembuka babak 6 besar digelar hari ini, Rabu, (6/10), yang mempertemukan Provinsi Papua kontra Aceh (Grup D) di Stadion Mandala. Selain itu, juga ada partai antara Kalimantan Timur melawan Jawa Barat (Grup E). Pertandingan berlangsung di Stadion Barnabas Youwe.

Berbicara soal peluang di babak 6 besar, Pelatih Kalimantan Timur, Rahmat Hidayat, berharap pasukannya bisa melewati fase tersebut.

Sejumlah persiapan pun sudah dilakukan oleh pihaknya, yakni dengan mempelajari permainan para calon lawan. Duel melawan Jawa Barat sebelum bersua Jawa Timur ini pun menjadi ujian pertama bagi Kaltim demi memburu tiket 4 besar.

"Pastinya kita sudah melewati penyisihan, artinya di enam besar kita harus punya target, kalau bisa kita masuk empat besar. Kami kemarin sudah mengamati tim-tim lawan kita juga, sampai kita nonton. Itu strategi yang kita gunakan. Mungkin lawannya ini, kita sudah punya catatan untuk lawan mereka," kata Rahmat Hidayat dikutip Antara.

Sementara Jawa Barat sebagai calon lawan akan tampil dengan lebih percaya diri di 6 besar. Usai menang 3-1 atas Maluku Utara di fase grup, Yudhiantara selaku nahkoda berharap tren positif ini dapat kembali ditunjukkan oleh Egi Regiansyah dan kawan-kawan saat berjuang di babak selanjutnya.

"Kalau bicara jujur ini belum di puncak performa. Dua pertandingan sebelumnya [Grup A] saya bilang kepercayaan diri anak-anak belum 100 persen. Tetapi mudah-mudahan dengan pertandingan tadi [kontra Maluku Utara] kepercayaan diri jadi lebih maksimal. Mudah-mudahan trennya naik begitu," kata Yudhiantara.

Jadwal Live Sepak Bola Putra PON 2021 Papua

Pertandingan babak 6 besar sepak bola putra PON 2021 Papua hari ini tersaji duel Provinsi Kalimantan Timur vs Jawa Barat. Laga yang dihelat pada pukul 13.00 WIB ini dapat disaksikan secara live streaming melalui situs web INews.

  • Rabu, 6 Oktober 2021 pukul 13.00 WIB: Kalimantan Timur vs Jawa Barat (Live Inews)

Pembagian Grup 6 Besar Bola Putra PON 2021 Papua

Tim-tim peserta babak 6 besar sepak bola putra PON 2021 Papua dibagi menjadi 2 grup, yaitu Grup D dan Grup E. Tiap-tiap grup terdiri dari 3 provinsi.

Grup D

  • Papua
  • Sumatra Utara
  • Aceh

Grup E

  • Jawa Timur
  • Jawa Barat
  • Kalimantan Timur

Jadwal 6 Besar Sepak Bola Putra PON 2021 Papua

Agenda 6 besar sepak bola putra PON 2021 Papua dimulai pada Rabu (6/10/2021) dengan kick off pertandingan Aceh vs Papua. Berikut ini jadwal lengkapnya:

Rabu, 6 Oktober 2021

  • 13.00 WIB: Aceh vs Papua
  • 13.00 WIB: Kalimantan Timur vs Jawa Barat

Jumat, 8 Oktober 2021

  • 13.00 WIB: Sumatra Utara vs Aceh
  • 13.00 WIB: Jawa Timur vs Kalimantan Timur

Minggu, 10 Oktober 2021

  • 13.00 WIB: Papua vs Sumatra Utara
  • 13.00 WIB: Jawa Barat vs Jawa Timur

Klasemen Sepak Bola Putra PON 2021 Papua

Provinsi Papua terpaut 3 angka dari Jawa Barat yang menguntit di posisi ke-2 pada Grup A. Jumlah poin yang sama juga diraih Provinsi Jawa Timur, pemimpin klasemen Grup B dengan 9 poin.

Sementara di Grup C, Provinsi Aceh puncaki klasemen meski mengemas poin sama dengan Kalimantan Timur dan Sulawesi Utara. Berikut ini klasemen sementara cabor sepak bola putra PON 2021 Papua.

Grup A

Tim Main Menang Poin
Papua 3 3 9
Jawa Barat 3 2 6
Maluku Utara 3 1 3
NTT 3 0 0

Grup B

Tim Main Menang Poin
Jawa Timur 3 3 9
Sumatera Utara 3 1 4
Sulawesi Selatan 3 1 3
Jawa Tengah 3 0 1

Grup C

Tim Main Menang Poin
Aceh 2 1 3
Kalimantan Timur 2 1 3
Sulawesi Utara 2 1 3
Bengkulu 0 0 0

Baca juga artikel terkait JADWAL PON PAPUA 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis