Menuju konten utama

Istri dan Anak Terduga Teroris Sibolga Meninggal Dunia

Istri dan anak terduga teroris di Sibolga, Husain alias Abu Hamzah meninggal dunia usai meledakkan diri di kediamannya.

Istri dan Anak Terduga Teroris Sibolga Meninggal Dunia
Petugas kepolisian berjaga di lokasi terjadinya ledakan yang diduga bom di kawasan Jalan KH Ahmad Dahlan, Pancuran Bambu, Sibolga Sambas, Kota Siboga, Sumatera Utara, Selasa (12/3/2019). ANTARA FOTO/Damai Mendrofa/SP/nz

tirto.id - Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, istri dan anak terduga teroris di Sibolga, Husain alias Abu Hamzah meninggal dunia usai meledakkan diri di kediamannya.

“Ya, betul (meninggal dunia),” kata dia ketika dikonfirmasi, Rabu (13/3/2019).

Kemarin, sebuah bom meledak sekitar pukul 14.50 WIB dan melukai polisi, lantas polisi menangkap Abu Hamzah di tempat kejadian perkara.

Dedi menyatakan usai penangkapan, di dalam rumah itu masih terdapat orang.

“Berdasarkan informasi, masih sisa istri dan dua anak, jadi total tiga orang (yang di dalam rumah),” sambung dia.

Kemudian polisi bernegosiasi dengan sang istri terduga teroris sejak kemarin siang sampai dini hari tadi sebelum ia meledakkan diri.

Dedi melanjutkan, tim belum bisa mengevakuasi rumah Abu Hamzah yang beralamat di Jalan KH Ahmad Dahlan, Gang Sekuntum, Pancuran Bambu, Sibolga, Sumatera Utara.

“Istri dan anak diduga sudah meninggal, tapi kami belum bisa evakuasi karena di dalam rumah diperkirakan masih ada bom yang tercecer dan harus dipertimbangkan demi keselamatan anggota,” ucap Dedi.

Sementara itu, Kadiv Humas Polri Irjen Pol Muhammad Iqbal membenarkan ledakan diduga bom di Sibolga, kemarin.

“Benar pada hari ini, pukul 14.23 WIB, polisi telah menangkap terduga pelaku tindak pidana terorisme atas nama Husain alias Abu Hamzah di Sibolga,” kata dia ketika dikonfirmasi, Selasa (12/3/2019).

Baca juga artikel terkait KASUS TERORISME atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Hukum
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Dewi Adhitya S. Koesno