Menuju konten utama

Info BMKG Gempa Hari Ini 28 Oktober: di Gunung Kidul Hingga Cilacap

Gempa yang terjadi hari ini berkisar antara 3,6 skala richter (SR) hingga 4,8 skala richter.

Info BMKG Gempa Hari Ini 28 Oktober: di Gunung Kidul Hingga Cilacap
Ilustrasi gempa bumi. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Yogyakarta mencatat pada hari ini terjadi beberapa kali gempa di Pulau Jawa, Senin (28/10/2019).

Gempa tersebut berkisar antara 3,6 skala richter (SR) hingga 4,8 skala richter. Berikut data gempa yang terjadi hari ini seperti dilansir dari akun resmi Stasiun Geofisika Yogyakarta.

1. Gempa di Gunung Kidul, Yogyakarta

Stasiun Geofisika Yogyakarta mencatat hari terjadi gempa magnitudo di Gunung Kidul dengan kekuatan 3.6. Gempa tersebut terjadi pada kedalaman 17 kilometer.

Gempa yang terjadi pukul 13:57 WIB ini berada di lokasi 10.14 lintang selatan, 110.05 bujur timur dan 246 kilometer Barat Daya Gunung Kidul.

2. Gempa di Cilacap, Jawa Tengah

Hari ini gempa juga terjadi di Cilacap, Jawa Tengah dengan magnitudo 3.3. Gempa tersebut terjadi di kedalaman 35 kilometer.

Gempa yang terjadi pada pukul 14:18 WIB ini berpusat di 73 kilometer Tenggara Cilacap dan berlokasi di 8.39 lintang selatan serta 109.04 bujur timur.

3. Gempa di Jepara, Jawa Tengah

Sore ini pukul 16:14 WIB gempa terjadi di Jepara, Jawa Tengah dengan kekuatan 4.8 magnitudo. Gempa tersebut berada di kedalaman 534 kilometer dan berpusat di 114 kilometer Barat Laut.

Gempa di Jepara ini berlokasi di 5.74 lintang selatan dan 110.08 bujur barat.

Selain ketiga gempa tersebut, laman resmi BMKG juga mencatat beberapa kali gempa yang terjadi di luar Jawa, di antaranya:

1. Gempa di Kairatu

Gempa ini terjadi pada pukul 03:45 WIB dengan magnitudo 2.8. Gempa ini berada di darat 7 kilometer tenggara Kairatu dan kedalaman 10 kilometer. Gempa ini berlokasi di 3.39 lintang selatan dan 128.39 bujur timur.

2. Gempa di Daruba

Gempa yang terjadi di Daruba ini berkekuatan 4.8 magnitudo dengan kedalaman 22 kilometer. Gempa ini berpusat di darat 55 kilometer timur laut Daruba. Lakasi gempa ini berada di 2.52 lintang utara dan 128.46 bujur timur.

Baca juga artikel terkait INFO GEMPA BMKG atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH