Menuju konten utama

Indonesia Resmi Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023

FIFA resmi memutuskan Indonesia dipastikan batal jadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Indonesia Resmi Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023
Timnas Indonesia U20. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.

tirto.id - FIFA secara resmi memutuskan Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023. Keputusan ini diambil setelah diadakan pertemuan antara Presiden FIFA Gianni Infantino dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Doha, Qatar, Rabu (29/3/2023) waktu setempat.

Melalui laman resminya, FIFA selaku federasi sepak bola dunia menyatakan bahwa putaran final Piala Dunia U20 2023 tidak jadi digelar di Indonesia seperti rencana semula karena perkembangan situasi saat ini.

Negara mana yang akan ditunjuk sebagai tuan rumah untuk menyelenggarakan putaran final Piala Dunia U20 2023 sebagai pengganti Indonesia akan diumumkan oleh FIFA dalam waktu secepat-cepatnya.

FIFA juga menegaskan bahwa jadwal penyelenggaraan putaran final Piala Dunia U20 2023 tidak berubah, yakni tanggal 20 Mei hingga 11 Juni 2023. Atas gagalnya Indonesia menggelar Piala Dunia U20 2023, FIFA akan membahas potensi sanksi terhadap PSSI.

“Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Presiden Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir, FIFA telah memutuskan untuk membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia FIFA U-20 2023,” tulis FIFA di website resminya.

“Tuan rumah baru akan segera diumumkan, dengan tanggal penyelenggaraan turnamen masih belum berubah. Potensi sanksi terhadap PSSI juga akan diputuskan pada tahap selanjutnya,” lanjut FIFA.

“FIFA ingin menggarisbawahi bahwa terlepas dari keputusan ini, FIFA tetap berkomitmen untuk secara aktif membantu PSSI melalui kerja sama yang erat dan dengan dukungan dari pemerintahan Presiden Jokowi dalam proses transformasi sepak bola Indonesia setelah tragedi yang terjadi pada Oktober 2022.”

“Anggota tim FIFA akan terus hadir di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang dan akan memberikan bantuan yang diperlukan kepada PSSI, di bawah kepemimpinan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Jadwal pertemuan baru antara Presiden FIFA dan Ketua Umum PSSI untuk diskusi selanjutnya akan segera dijadwalkan.”

Piala Dunia U20 2023 awalnya direncanakan bakal dihelat pada 20 Mei-11 Juni 2023 di 6 kota di Indonesia, yakni Bali (Stadion Kapten I Wayan Dipta), Jakarta (Stadion Utama Gelora Bung Karno), Bandung (Stadion Si Jalak Harupat), Solo (Stadion Manahan), Surabaya (Stadion Gelora Bung Tomo), serta Palembang (Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring).

Namun, sejumlah pihak menyatakan penolakan atas kedatangan Timnas Israel. Selain karena alasan kemanusiaan terkait konflik berkepanjangan dengan Palestina, penolakan itu dilontarkan juga karena Israel tidak punya hubungan diplomatik dengan Indonesia.

Gubernur Bali, I Wayan Koster, merupakan salah satu tokoh yang menolak dengan tegas rencana kehadiran Timnas U20 Israel ke Indonesia, khususnya di Bali, melalui surat kepada kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tertanggal 14 Maret 2023.

Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah juga mengisyaratkan hal serupa dengan alasan amanat dari Presiden RI pertama, Ir. Sukarno, yang berkomitmen mendukung perjuangan Palestina lewat berbagai forum internasional.

"Kita sudah tahu bagaimana komitmen Bung Karno terhadap Palestina, baik yang disuarakan dalam Konferensi Asia Afrika, Gerakan Non Blok, dan maupun dalam Conference of the New Emerging Forces. Jadi ya kita ikut amanat beliau," ungkap Ganjar Pranowo dalam keterangan tertulis, Kamis (23/3/2023).

"Karenanya, penting bagi kita untuk tetap menyuarakan dukungan kita kepada perjuangan Palestina merdeka," lanjut Gubernur Jateng yang juga kader PDIP ini.

Sebelumnya, FIFA telah membatalkan drawing Piala Dunia U20 2023 yang seharusnya digelar di Bali meskipun delegasi FIFA tetap menjalankan tugasnya melakukan peninjauan akhir ke beberapa stadion di Indonesia.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga sudah menyampaikan pidatonya terkait gonjang-ganjing Piala Dunia U20 2023. Jokowi menjamin kehadiran Timnas Israel U20 di Piala Dunia U-20, namun tidak berarti menghapus komitmen Indonesia terhadap perjuangan Palestina.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Addi M Idhom