Menuju konten utama

Indonesia Open 2018: Marcus/Kevin Menang Mudah Atas Ganda Malaysia

Indonesia sementara mengirim dua wakil ganda putra ke babak perempat final Indonesia Open 2018.

Indonesia Open 2018: Marcus/Kevin Menang Mudah Atas Ganda Malaysia
Pebulutangkis Ganda Putra Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo melakukan selebrasi usai mengembalikan kok kearah Pebulutangkis Ganda Putra Indonesia Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan pada Turnamen Bulu Tangkis Blibli Indonesian Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (4/7/2018). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

tirto.id - Pasangan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo tak kesulitan menghadapi ganda putra Malaysia di babak dua Indonesia Open 2018 pada Kamis (5/7/2018) sore. Berlaga di Istora Senayan, Jakarta, unggulan pertama turnamen itu menyelesaikan laga dalam 27 menit.

Berdasarkan pantauan laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), duo Marcus/Kevin menghentikan perlawanan pasangan Ong Ywe Sin dan Teo Ee Yi lewat permainan dua set, 21-18, 21-12. Kemenangan ini sekaligus menambah catatan pertemuan keduanya menjadi 3-0 untuk keunggulan ganda Indonesia.

Masih dari catatan BWF, keduanya telah bertemu dua kali sebelum panggung Indonesia Open 2018, yakni di All England 2018 dan Korea Open 2017. Di dua laga itu, Marcus/Kevin hanya kehilangan satu gim.

Hasil ini sekaligus membuat Indonesia sementara memiliki dua wakil di babak perempat final. Sebelumnya, pasangan Berry Angriawan dan Hardianto sukses melaju usai mengalahkan unggulan ke-8 asal Denmark, Kim Astrup/Andres Skaarup Rasmussen.

Sementara itu, Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama masih belum berlaga yang bakal menantang unggulan kelima wakil Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding. Pemenang laga ini bakal bertemu Marcus/Kevin di delapan besar.

Satu wakil Indonesia lainnya juga belum bertanding yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang dijadwalkan meladeni unggulan Belanda, Jelle Mass/Robin Tabeling.

Kemenangan Marcus/Kevin sedianya sudah diprediksi oleh Susy Susanti. Peraih medali emas Olimpiade 1992 Barcelona ini mengatakan bahwa peluang Indonesia untuk meraih gelar salah satunya dari nomor ganda putra.

"Yang realistis [target] memang satu [gelar], yang rangking satu dunia kan cuma satu, ganda putra [Marcus/Kevin]. Ada kans juga di ganda campuran," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI itu dikutip PBSI.

Baca juga artikel terkait INDONESIA OPEN 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis