Menuju konten utama

Hasil Wolves vs Liverpool: Babak Pertama Tuan Rumah Tertinggal

Hasil Liga Inggris laga Wolves vs Liverpool berkesudahan dengan skor tipis 0-1 pada paruh waktu.

Hasil Wolves vs Liverpool: Babak Pertama Tuan Rumah Tertinggal
Pemain Liverpool Mohamed Salah. Reuters/Jason Cairnduff

tirto.id - Tim tamu meraih hasil positif pada babak pertama Wolverhampton Wanderers vs Liverpool, Sabtu (22/12/2018). Dalam laga lanjutan pekan ke-18 Liga Inggris di Molineux Stadium ini, pasukan Jurgen Klopp untuk sementara unggul 0-1 berkat gol Mohamed Salah.

Gol tersebut memecah kebuntuan setelah The Reds berhasil ditahan imbang Wolves selama 17 menit permainan. Tuan rumah sendiri sebenarnya menggebrak pada menit-menit awal, melalui dua kans Adama Traore, namun sepakannya tak tepat sasaran.

Adapun Liverpool juga tak kalah garang, tapi peluang dari Roberto Firmino dan Virgil van Dijk masih mudah dipatahkan lini pertahanan Wolves. Pada akhirnya, kebuntuan pun pecah pada menit ke-18, melalui Mohamed Salah hasil asisst Fabinho.

Gol tersebut berawal dari sepakan bebas, yang cepat dieksekusi, kemudian bola mendarat di kaki Fabinho. Di ujung kotak terlarang, pemain asal Brasil itu mengirim umpan tarik mendatar ke depan gawang, yang sempurna dituntaskan Salah dengan satu sentuhan. Skor 0-1 untuk Liverpool.

Usai gol tersebut, The Reds tak menurunkan tekanan. Sepakan kaki kiri James Milner dari luar kotak penalti nyaris mengubah papan skor pada menit ke-26, menuntaskan umpan Jordan Henderson.

Setali tiga uang, Wolves juga berambisi mengejar ketertinggalan. Sayangnya, sejumlah peluang yang dihasilkan oleh Matt Doherty, Ruben Neves, dan Jonny Castro Otto, masih belum cukup ampuh untuk mengoyak jala gawang Alisson.

Secara keseluruhan, Liverpool cukup dominan dengan penguasaan bola 63% dan melepaskan 5 sepakan yang 2 di antaranya tepat sasaran. Sementara Wolves, kendati penguasaan bola mereka hanya 37%, pasukan Nuno Espírito Santo mampu menghasilkan tembakan lebih banyak, yakni 8 tendangan dengan 4 mengarah ke gawang.

Sementara itu, gol Salah ke gawang Rui Patricio membuat namanya memimpin daftar top skor sementara dengan 11 gol, lampaui penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang, yang mengemas 10 gol.

Apabila Liverpool mampu mempertahankan keunggulan ini hingga akhir pertandingan, maka The Reds akan tetap memimpin klasemen sementara hingga Natal mendatang.

Susunan Pemain

Wolves (3-4-1-2): Rui Patricio; Ryan Bennett, Conor Coady, Willy Boly; Matt Doherty, Romain Saiss, Ruben Neves, Jonny Castro Otto; Joao Moutinho; Raul Jimenez, Adama Traore.

Liverpool (4-4-1-1): Alisson; James Milner, Dejan Lovren, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Sadio Mane, Fabinho, Jordan Henderson, Naby Keita; Roberto Firmino; Mohamed Salah.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis