Menuju konten utama

Hasil Sevilla vs Girona Skor Akhir 2-0, Geser Atletico di Klasemen

Skor 2-0 menjadi hasil Sevilla vs Girona di pekan ke-16 Liga Spanyol sekaligus membuat tuan rumah melejit ke peringkat kedua klasemen sementara.

Hasil Sevilla vs Girona Skor Akhir 2-0, Geser Atletico di Klasemen
Pemain Sevilla merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Dua gol dari Ever Benega dan Pablo Sarabia membuat pertandingan Liga Spanyol pekan ke-16 antara Sevilla vs Girona yang dihelat Minggu (16/12/2018) di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan berakhir dengan skor 2-0.

Tambahan tiga poin dalam laga ini membuat skuat asuhan Pablo Machin tersebut merengsek ke posisi kedua. Meski memiliki poin sama yakni 31, mereka unggul selisih gol atas Atletico Madrid. Sementara bagi Girona, mereka tetap tertahan di peringkat sepuluh klasemen sementara. Itupun masih bisa digeser oleh Espanyol yang baru akan bertanding pada pukul 22.00 WIB malam nanti.

Pada menit ke-28, tuan rumah menciptakan peluang pertama untuk mencetak gol. Sergio Escudero yang bergerak dari lini tengah mendapat umpan dari sisi kanan, sayang meski mengarah ke gawang, sepakannya masih terlampau lemah.

Dua menit kemudian, giliran Pablo Sarabia yang mempunyai peluang emas. Umpan Andre Silva dari lini tengah mampu dikontrol oleh Sarabia. Ia pun melanjutkannya dengan sepakan terukur, akan tetapi Gorka Iraizoz masih mampu menyelamatkan gawangnya dari kebobolan. Skor masih tetap 0-0.

Girona tak tinggal diam. Peluang terbaik mereka ciptakan dua menit jelang laga usai melalui kaki Cristhian Stuani setelah menerima hasil umpan dari Portu. Namun, kesempatan tersebut dapat digagalkan oleh Tomas Vaclik yang mampu meninju bola untuk menjauh dari areanya.

Satu menit berselang, giliran kiper Iraizoz yang melakukan penyelamatan gemilang usai menahan sepakan Roque Mesa. Peluang tersebut menjadi yang terakhir di babak pertama sebab tak lama berselang wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya laga. Skor 0-0.

Paruh kedua berlangsung sepuluh menit, Sevilla akhirnya unggul melalui gol yang dicetak Ever Benega melalui tendangan penalti. Sebelumnya, wasit memberikan penalti usai Andre Silva dilanggar di kotak terlarang. Gol Benega itu pun menjadi gol ketiganya musim ini bersama Sevilla.

Setelah membuka keran golnya di laga ini, Sevilla tampil penuh percaya diri. Hasilnya, sembilan menit setelah gol pertama, anak asuh Pablo Machin menggandakan keunggulan melalui Pablo Sarabia. Kerja sama apiknya bersama W. Ben Yedder membuat lini belakang Girona terlihat kerepotan. Skor pun berubah menjadi 2-0.

Tuan rumah semakin menggila. Serangan demi serangan yang dilancarkan Andre Silva dan kawan-kawan seolah tak terbendung. Total shots on target kedua tim terlihat timpang. Sevilla memiliki lima tembakan ke arah gawang sedangkan Girona hanya mampu melesakkannya satu kali saja.

Pada menit ke-74, lagi-lagi Sevilla mengancam. Melalui kerja sama yang solid, Pablo Sarabia dan Wissam Ben Yedder kembali membuat lini pertahanan tim tamu kelimpungan. Namun, gol tambahan urung tercipta.

Dominasi tuan rumah berlangsung hingga pengujung babak kedua. Sementara itu, tim tamu tak mampu keluar dari tekanan. Skor 2-0 pun menutup laga ini untuk kemenangan Sevilla.

Susunan Pemain Sevilla vs Girona

Sevilla: Tomas Vaclik; Sergi Gomez; Daniel Carrico; Simon Kjaer (Gabriel Mercado); Sergio Escudero (Quincy Promes); Roque Mesa; Ever Banega; Jesus Navas; Pablo Sarabia; Wissam Ben Yedder; Andre Silva.

Girona: Gorka Iraizoz; Juanpe; Bernardo Espinosa; Ramalho; Valery Fernandez (Seydou Doumbia) (Alex Granell); Douglas Luiz (Alex Garcia); Pere Pons; Pedro Porro; Borja Garcia; Portu; Cristhian Stuani.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman