Menuju konten utama

Hasil PSS Sleman vs Persib Bandung Skor 0-2 Jelang Liga 1 2020

Hasil pertandingan antara PSS Sleman vs Persib Bandung yang digelar di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Senin (17/2/2020) telah dituntaskan dengan skor akhir 0-2. 

Hasil PSS Sleman vs Persib Bandung Skor 0-2 Jelang Liga 1 2020
Persib Bandung. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/pras.

tirto.id - Hasil pertandingan antara PSS Sleman vs Persib Bandung yang digelar di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Senin (17/2/2020) telah dituntaskan dengan skor akhir 0-2. Duel PSS vs Persib ini dihelat sebagai laga uji coba jelang kompetisi Liga 1 2020.

Kedua tim tampil dengan materi terbarunya dalam pertandingan kali ini. PSS Sleman di bawah asuhan pelatih anyar, Eduardo Perez, menurunkan sejumlah rekrutan baru seperti Fitra Ridwan dan Aaron Evans sejak awal laga. Namun, nama Irfan Bachdim tidak tercantum dalam starting line up Laskar Super Elang Jawa lantaran masih mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia.

Dari kubu Persib Bandung, pelatih Robert Rene Alberts kembali memainkan duet Wander Luis dan Geoffrey Castillion untuk mengisi lini serangnya. Di bawah mistar gawang, Tedja Paku Alam yang belum lama bergabung dipercaya sebagai benteng terakhir tim Pangeran Biru.

Laga berjalan lambat di awal-awal pertandingan. Kedua tim tampaknya masih meraba-raba kekuatan lawan. Hingga akhirnya, PSS Sleman yang mencoba berinisiatif menyerang duluan, namun beberapa serangan tuan rumah masih bisa dimentahkan oleh barisan belakang Persib yang digalang oleh Victor Igbonefo dan Nick Kuipers.

Persib justru mampu mencuri gol terlebih dulu. Lewat skema tendangan sudut, bola hasil tandukan Victor Igbonefo menjebol gawang PSS Sleman pada menit 21. Bek naturalisasi Timnas Indonesia ini membawa tim tamu memimpin 0-1.

PSS Sleman mencoba bereaksi setelah tertinggal. Namun Persib lebih mampu mengontrol permainan. Bahkan, jelang babak pertama berakhir, gawang tuan rumah kembali bobol. Kali ini adalah Wander Luis yang mencatatkan namanya di papan skor lewat eksekusi penalti.

Penalti diberikan pada menit 44 setelah striker tim Maung Bandung asal Brasil itu dilanggar oleh salah seorang punggawa PSS Sleman di dalam area terlarang. Babak pertama dipungkasi dengan skor 0-2 untuk Persib Bandung.

Sepanjang babak kedua, PSS Sleman berusaha tampil menekan demi membalas ketertinggalan. Namun, skuad asuhan Robert Rene Alberts dengan tenang sanggup menghadang setiap peluang yang didapatkan tuan rumah. Hingga laga usai, skor tetap 0-2. Persib Bandung menang atas PSS Sleman di laga uji coba ini.

Susunan Pemain

PSS Sleman: Alexander, Alfonso de la Cruz, Aaron Evans, Bagus Nirwanto, Derry Rachman, Guilherme Batata, Wahyu Sukarta, Fitra Ridwan, Jefry Kurniawan, Yevhen Bokhashvili, Arsyad Yusgiantoro.

Persib Bandung: Teja Paku Alam, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Zalnando, Omid Nazari, Dendi Kusnandar, Esteban Vizcarra, Frets Butuan, Wander Luiz, Geoffrey Castillion.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2020 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus