Menuju konten utama

Hasil Piala AFC U-19: Babak Pertama, Jepang Unggul Telak atas Irak

Pertandingan Penutup Grup B Piala AFC U-19 antara Jepang vs Irak menunjukkan skor sementara 3-0 hingga penghujung babak pertama.

Hasil Piala AFC U-19: Babak Pertama, Jepang Unggul Telak atas Irak
Pemain Jepang Higashi Shunki mengawal pemain Korea Utara K Kyong Sok dalam laga grup B Piala Asia U-19 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Jumat (19/10/2018). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

tirto.id - Babak pertama Timnas U-19 Jepang vs Irak dalam penutup Grup B Piala AFC U-19 2018 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (25/10/2018) berkesudahan dengan skor sementara 3-0. Jepang unggul telak pada 45 menit perdana berkat gol-gol Yuta Taki, Kyosuke Tagawa, serta Taichi Hara.

Hingga artikel ini diunggah, laga Timnas U-19 Jepang vs Irak belum selesai. Pertandingan baru saja memasuki masa istirahat separuh waktu (menuju babak kedua).

Kendati telah memastikan diri sebagai juara Grup B, Jepang tetap tampil bersungguh-sungguh. Dengan formasi 4-4-2, pelatih Masanaga Kageyama mengandalkan duet Kyosuke Tagawa dan Taichi Hara di lini depan. Tak banyak perubahan pula yang dilakukan pada kuartet di lini tengah maupun belakang.

Sementara Irak yang butuh kemenangan guna mengejar mengejar tiket lolos tampil dengan formasi 4-2-3-1. Posisi ujung tombak masih dipercayakan pelatih Darin Al-Rubaye kepada penyerang andalannya, Wakaa Ramadhan Jumaah.

Jalannya laga relatif berimbang sejak awal. Meski dengan tempo sedang, Jepang langsung mencuri keunggulan saat laga baru berlangsung 10 menit. Aksi individu Takefusa Kubo di sayap kanan diakhiri dengan sebuah umpan silanG menyusur tanah ke kotak penalti. Yuta Taki berdiri di posisi tepat dan menuntaskan umpan yang dikirimkan Kubo dengan baik. Sepakan backheel Taki membuat bola berbelok dan mengarah ke sisi kiri gawang. Kiper Haval Bahaalddin tak mampu menjangkau si kulit bundar dan skor pun berubah menjadi 1-0.

Pelan tapi pasti, Irak mencoba bereaksi. Pada menit 22 sebuah sepakan dari luar kotak penalti yang diluncurkan Hasan Abdulkareem mengarah akurat ke gawang, tetapi bola dapat ditangkap dengan mudah oleh kiper Jepang, Keisuke Osako.

Samurai biru tak tinggal diam. Semenit berselang penyerang Kyosuke Tagawa hampir mencatatkan namanya di papan skor. Usai menerima sebuah umpan pendek, Tagawa menusuk seorang diri ke kotak penalti. Pemain bernomor punggung 11 itu lantas melepaskan sepakan yang tak mampu dihalau Bahaalddin, namun hasilnya bola hanya menerpa mistar.

Tepat pada menit 27, Tagawa lantas membayar lunas kegagalan peluang tersebut. Sebuah umpan tarik yang dikirikan bek sayap Takuya Ogiwara ditunaskan dengan baik olehnya. Sepakan menyusur tanah Tagawa meluncur akurat ke sisi kiri bawah gawang dan menjadikan skor 2-0.

Unggul dua gol, Jepang bermain kian nyaman. Meski dalam hal penguasaan bola mereka tak terlihat mendominasi, Samurai Biru terlihat tak bermain tergesa-gesa. Organisasi permainan terlihat rapi, termasuk dalam hal mengantisipasi tekanan-tekanan yang coba dilancarkan kubu Irak.

Pada menit 34, mereka bahkan mampu melancarkan serangan balik yang berujung gol. Kali ini Taichi Hara yang mencatatkan namanya di papan skor. Ia menuntaskan dengan baik umpan matang bek sayap Hirokazu Ishihara untuk mempecundangi Bahaalddin Hama. Angka pada papan skor berubah menjadi 3-0 dan bertahan hingga berakhirnya babak pertama.

Susunan Pemain

Timnas U-19 Jepang: Keisuke Osako; Hirokazu Ishihara, Ayumu Seko, Yuki Kobayashi, Takuya Ogiwara; Takefusa Kubo, Kanya Fujimoto, Kota Yamada, Yuta Taki; Taichi Hara, Kyosuke Tagawa.

Cadangan: Kenedeiebusu Mikuni, Taisei Miyashiro, Koki Saito, Yuta Goke, Kosei Tani, Hiroki Abe, Hirokki Ito, Mitsuki Saito, Yukinari Sugawara, Daiki Hashioka, Shunki Higashi, Tomoya Wakahara.

Timnas U-19 Irak: Haval Bahaalddin Hama; Ali Safaa Harbi, Abbas Badeea Alfuraijat, Mohammed Albaqer Ghuraibawi, Hasan Raed Matrook; Abbas Jasim Al-Tameemi, Ali Mohsin Al-Attabi; Moamel Abdulridha Ogaili, Hasan Abdulkareem Sayyid, Muntadher AbdulAmeer Alhasan; Wakaa Ramadhan Jumaah.

Cadangan: Ali Qasim Al-Darraji, Hussein Jasim Fayyadh, Waleed Atiyah Alsukari, Moamel Mohammed Hasan, Ameer Alaa Kinani, Ali Raad Kadhim, Zainulabdeen Al Rubaye, Abdulsattar Majeed Alasakhrh, Ahmed Sartip Omar Agha, Hussein Hasan Al-Lami, Layth Najm Abbood.

Baca juga artikel terkait PIALA AFC U-19 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan