Menuju konten utama

Hasil Lengkap Final Badminton Fuzhou China Open 10 November 2019

Hasil lengkap final badminton Fuzhou China Open 2019, Minggu (10/11): Indonesia raih satu gelar lewat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Hasil Lengkap Final Badminton Fuzhou China Open 10 November 2019
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus F Gideon dan Kevin Sanjaya menggigit medali emas, usai upacara penyerahan medali bulu tangkis ganda putra Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8/2018). ANTARA FOTO/INASGOC/Puspa Perwitasari

tirto.id - Kontingen Indonesia berhasil membawa pulang satu gelar juara dari ajang Fuzhou China Open 2019. Dalam rangkaian partai final yang digelar di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Cina, Minggu petang (10/11/2019), ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menumbangkan unggulan-4 asal Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Turun sebagai satu-satunya wakil Indonesia di partai final, Marcus/Kevin mampu memperlihatkan permainan solid dengan melibas lawan dua gim langsung 21-17 dan 21-9 dalam tempo 33 menit. Hasil ini sekaligus mempertahankan gelar yang mereka raih tahun lalu.

“(Result) MD-Final #FuzhouChinaOpenSuper750 : Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) [INA] vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (4) [JPN] 21-17 21-9. Marcus/Kevin sukses pertahankan gelar!” tulis akun twitter resmi PBSI, @INABadminton, Minggu (10/11).

Torehan gelar terbanyak dibukukan oleh kontingen Jepang dan tuan rumah Cina, dengan masing-masing dua gelar juara.

Ganda putri unggulan-2 milik Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota meraih podium tertinggi usai menumbangkan juara bertahan asal Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan lewat duel straight game.

Sementara juara bertahan tunggal putra asal Jepang, Kento Momota sukses mempertahankan gelar dengan mengandaskan unggulan-2 asal Taiwan, Chou Tien Chen. Dibutuhkan waktu 83 menit bagi Kento Momota untuk menyegel kemenangan rubber game dengan skor 21-15, 17-21, dan 21-18.

Pasangan unggulan-2 Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping, berhasil menyabet gelar ganda campuran usai memenangi laga bertajuk all Chinese final melawan kompatriot mereka, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Wang/Huang unggul dua set langsung dalam bertarungan berdurasi 32 menit.

Terakhir, gelar sektor tunggal putri jatuh ke tangan wakil tuan rumah, lewat pemain unggulan-3 Chen Yu Fei. Di laga final atlet 21 tahun itu berhasil mengalahkan wakil Jepang, Nozomi Okuhara lewat pertarungan rubber game selama 82 menit

Torehan wakil Merah Putih di ajang Fuzhou China Open tahun ini sekaligus mengulangi capaian mereka pada tahun 2018 lalu. Ketika itu Indonesia berhasil merebut satu gelar juara, juga lewat aksi ganda putra Marcus/Kevin.

Berikut hasil lengkap final Fuzhou China Open 2019, Minggu (10/11):

  • [Ganda Putri] Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan) / 21-17, 21-15
  • [Ganda Campuran] Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) / 14-21, 13-21
  • [Tunggal Putri] Chen Yu Fei (Cina) vs Nozomi Okuhara (Jepang) / 9-21, 21-12, 21-18
  • [Tunggal Putra] Kento Momota (Jepang) vs Chou Tien Chen (Taiwan) / 21-15, 17-21, 21-18
  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) / 21-17, 21-9.

Baca juga artikel terkait FUZHOU CHINA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Hendi Abdurahman