Menuju konten utama

Hasil, Klasemen, Top Skor Liga 1 2019 Usai Laga PSM vs Persib

PSM naik  ke peringkat tujuh Klasemen Liga 1 2019 setelah mengalahkan Persib 3-1 pada Minggu (18/8/2019).

Hasil, Klasemen, Top Skor Liga 1 2019 Usai Laga PSM vs Persib
Ilustrasi. Pesepak bola PSM Makassar Marc Anthony Klok (tengah) bersama rekannya Aaron Michael Evans (kiri) dan M Rahmat (kanan) merayakan gol pada laga lanjutan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/7/2019). ANTARA FOTO/Sahrul Manda Tikupadang/foc.

tirto.id - Persib memperpanjang catatan buruk usai dikalahkan PSM pada pekan 15 Shopee Liga 1 2019 yang digelar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (18/8). Dua gol Wiljan Pluim, serta satu gol dari Zulham Zamrum hanya dibalas Maung Bandung lewat sundulan Ezechiel N’Douassel. Skor akhir 3-1.

Hasil ini membuat Persib tak pernah menang dalam enam pertandingan terakhir di Liga 1 2019. Sementara bagi PSM, tambahan tiga poin ini membuat mereka memperbaiki penampilannya pekan lalu saat dikandaskan Borneo FC 2-0.

Di tabel klasemen, Juku Eja naik ke peringkat 7. Marc Klok dan kawan-kawan mengoleksi 19 poin hasil dari enam kali menang, sekali seri dan tiga kali kalah. Sedangkan Persib tertahan di posisi 11 dengan poin 15 hasil dari tiga kali menang, enam kali seri dan enam kali kalah.

Selanjutnya, PSM dijadwalkan bakal melawan PSS pada pekan 16 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (23/8) mendatang. Sementara Persib kembali melakoni laga tandang melawan Perseru BLFC pada Minggu (25/8).

Dari sisi top skor, Alex Goncalves masih yang terdepan dengan 12 gol disusul Ciro Alves dan Marko Simic dengan capaian 10 gol. Dua penggawa lain, Makan Konate dan Yevhen Bokhashvili sama-sama menorehkan 9 gol.

Hasil Liga 1 2019, Minggu (18/8)

PSM vs Persib 1-3

Klasemen Liga 1 2019, Minggu (18/8)

Tim Main Menang SG Poin
Bali United 13 10 +13 31
TIRA-Persikabo 14 8 +15 29
Madura United 13 6 +13 23
Arema 13 7 +8 22
PSS Sleman 14 5 +3 21
Borneo 12 5 +4 20
PSM 10 6 +5 19
Persebaya Surabaya 14 4 +0 18
Bhayangkara 14 4 +1 17
Persipura 12 4 -1 16
Persib 15 3 -8 15
Kalteng Putra 13 4 -8 14
PSIS Semarang 13 4 -4 14
Barito Putera 14 2 -6 12
Persela 13 2 -5 12
Badak Lampung 13 3 -17 12
Persija 10 1 -3 9
Semen Padang 12 1 -10 7

Top Skor Liga 1 2019

Pemain Tim Gol
Alex dos Santos Persela 12
Ciro Alves TR-Kabo 10
Marko Šimić Persija 10
Yevhen Bokhashvili PSS 9
Makan Konaté Arema 9
Rafael Silva Barito 7
Beto Madura Utd 7
Wawan Febrianto TR-Kabo 6
Brian Ferreira PSS 6
Dedik Setiawan Arema 6

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus