Menuju konten utama
Badminton Tunggal Putra

Hasil Final PBSI Home Tournament 2020: Anthony Ginting Juara

Anthony Sinisuka Ginting merebut gelar juara kejuaraan badminton Mola TV PBSI Home Tournament 2020 sektor tunggal putra. 

Hasil Final PBSI Home Tournament 2020: Anthony Ginting Juara
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc.

tirto.id - Anthony Sinisuka Ginting merebut gelar juara kejuaraan badminton Mola TV PBSI Home Tournament 2020 sektor tunggal putra. Di partai final, pebulutangkis unggulan pertama ini menundukkan unggulan ketiga, Shesar Hiren Rhustavito.

Bertarung dalam tempo 47 menit di Kompleks Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, pada Jumat (10/7/2020) sore, Anthony Ginting menorehkan kemenangan straight game dengan skor 21-19 dan 21-15

Anthony Ginting sempat kerepotan pada paruh awal gim pertama. Permainan menekan serta upaya Shesar Hiren untuk terus menurunkan bola, membuat Ginting tertinggal 9-11 saat interval.

Secara perlahan Ginting mulai bangkit selepas jeda. Permainan netting sempurna dari tunggal putra peringkat 6 dunia itu kerap mendulang angka. Usai menipiskan skor 14-15, Ginting akhirnya mampu menyamakan kedudukan 16-16.

Laga berjalan sengit menjelang akhir gim pertama. Kedua pemain silih berganti mendulang poin. Kedudukan sempat sama kuat 19-19, sebelum Ginting sukses menutup gim pertama dengan skor 21-19.

Seakan tak ingin mengulangi kesalahan, Shesar mencoba bangkit pada awal gim kedua. Tunggal putra peringkat 18 dunia itu memimpin cepat 5-7. Akan tetapi torehan enam angka beruntun dari Ginting membalik kedudukan menjadi 11-7 saat jeda.

Laju angka Anthony Ginting kian tak terbendung usai rehat. Atlet 23 tahun ini unggul jauh 16-10. Selisih poin sempat melebar 19-11, sebelum Ginting mengunci kemenangan dengan skor 21-15.

Selain merebut gelar juara sektor tunggal putra, Ginting juga sukses memperlihatkan dominasinya dalam kejuaraan ini dengan melibas seluruh pertandingan dari babak penyisihan hingga partai final lewat kemenangan dua set langsung.

Jojo Mundur, Chico Juara Tiga

Sementara itu laga playoff perebutan gelar juara ketiga urung digelar, lantaran mundurnya Jonatan Christie (Jojo) karena masalah kebugaran. Dengan demikian, Chico Aura Dwi Wardoyo yang sebelumnya takluk di semifinal dari Ginting, didapuk sebagai juara ketiga.

"Jonatan mengalami kram sampai satu badan setelah pertandingan kemarin. Waktu bangun pagi ini kondisinya masih belum memungkinkan untuk bertanding," jelas Susi Susanti selaku Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, soal mundurnya Jonatan dari laga semifinal pagi tadi.

Kejuaraan badminton PBSI Home Tournament 2020 akan kembali hadir pekan depan, mulai tanggal 15-17 Juli 2020, dengan mempertandingkan sektor ganda putri.

Baca juga artikel terkait PBSI HOME TOURNAMENT 2020 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya