Menuju konten utama
Liga Inggris 2019

Hasil Everton vs Arsenal Skor Akhir 1-0, Tamu Gagal Salip Tottenham

Hasil Everton vs Arsenal pada Minggu (7/4/2019) berakhir dengan skor 1-0 sehingga The Gunners gagal menyalip Tottenham di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris.

Hasil Everton vs Arsenal Skor Akhir 1-0, Tamu Gagal Salip Tottenham
Pemain Everton Phil Jagielka. Reuters / Andrew Yates Livepic

tirto.id - Everton meraih kemenangan tipis 1-0 saat menjamu Arsenal di Liga Inggris pada Minggu (7/4/2019). Gol tunggal pertandingan yang digelar di Goodison Park ini disumbangkan oleh Phil Jagielka. Akibat kekalahan ini, Arsenal gagal menyalip rival utama mereka, Tottenham, dan kini masih ada di urutan keempat klasemen Liga Inggris.

Pada paruh pertama, Everton sudah unggul 1-0 atas The Gunners. Jagielka mampu membobol gawang Arsenal yang dikawal oleh Bernd Leno ketika pertandingan baru berjalan 10 menit memanfaatkan kemelut di dalam kotak penalti.

Memasuki awal babak kedua, Unai Emery mencoba menarik keluar Mohamed Elneny dan Sead Kolasinac guna memainkan Pierre-Emerick Aubameyang serta Aaron Ramsey.

Usaha ini cukup berhasil. Ramsey sempat memiliki peluang emas setelah terjadi kesalahan yang dilakukan oleh kiper Everton, Jordan Pickford. Namun, tendangan pemain yang akan bergabung dengan Juventus musim depan itu masih melambung diatas mistar gawang tuan rumah.

Sementara The Toffees sendiri juga sempat mengancam lewat tendangan Gylfi Sigurdsson yang masih terlalu jauh dari sasaran mistar gawang Arsenal.

Everton kembali memiliki peluang emas yang dihasilkan oleh Sigurdsson yang sudah berdiri bebas di dalam kotak penalti. Tetapi, tembakan pemain asal Islandia itu belum memperlebar skor. Setelah itu, dirinya juga beberapa kali mampu merepotkan barisan pertahanan The Gunners.

Masuknya Theo Walcott pada 10 menit akhir juga mampu membuat para bek tim tamu sedikit kewalahan. Eks pemain Arsenal itu memberikan umpan manis kepada Bernard, dan tembakannya masih berhasil diselamatkan oleh Bernd Leno. Meskipun pada akhirnya Arsenal tidak mampu mencetak gol pada penampilannya kali ini.

Wasit pun meniup panjang peluitnya tanda babak kedua berakhir dan tidak ada gol tambahan lagi. Laga telah usai dengan kedudukan 1-0 untuk kemenangan Everton atas Arsenal.

Pada pertandingan ini, The Toffes mencatatkan penguasaan bola sebanyak 43% berbanding 57% milik The Gunners. Selain itu, mereka melepaskan enam kali tembakan tepat sasaran, dengan tim tamu yang dua kali melakukannya.

Pencetak gol: Phil Jagielka '10 (Everton)

Daftar Susunan Pemain

Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford; Seamus Coleman, Michael Keane, Kurt Zouma, Lucas Digne; Andre Gomes, Idrissa Gueye; Richarlison, Gylfi Sigurdsson, Bernard; Dominic Calvert-Lewin

Cadangan: Tom Davies, Phil Jagielka, Maarten Stekelenburg, Cenk Tosun, Theo Walcott, Leighton Baines, Ademola Lookman

Arsenal (3-4-3): Bernd Leno; Shkodran Mustafi, Sokratis, Nacho Monreal; Ainsley Maitland-Niles, Mohamed Elneny, Matteo Guendouzi, Sead Kolasinac; Mesut Ozil, Henrikh Mkhitaryan, Alexandre Lacazette

Cadangan: Stephan Lichtsteiner, Pierre-Emerick Aubameyang, Carl Jenkinson, Aaron Ramsey, Alex Iwobi, Petr Cech, Denis Suarez

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus