Menuju konten utama

Harga Perhiasan Emas 10 Karat Mulai Rp374 Ribu di IndoGold

Harga jual emas perhiasan hari ini Rp374 ribu untuk 10 karat menurut data IndoGold.

Harga Perhiasan Emas 10 Karat Mulai Rp374 Ribu di IndoGold
Ilustrasi Perhiasan Emas. foto/istockphoto

tirto.id - Aplikasi mobile IndoGold menjual perhiasan emas mulai dari Rp374.983 per gram dengan kadar 10 karat per Jumat (13/3/2020).

Apabila Anda hendak membeli perhiasan melalui aplikasi tersebut, jangan ragu sebab IndoGold telah terdaftar dan diawasi oleh OJK dengan nomor KEP-50/NB.1/2018.

Dengan izin dari OJK tersebut, aplikasi mobile IndoGold juga melayani fasilitas gadai, cicilan, dna jual beli emas dengan fasilitas titipan. Dengan fasilitas titipan ini, Anda dapat melakukan transaksi jual beli emas berupa saldo yang dapat ditarik fisik mulai dari pecahan 1 gram.

Namun, selain jual beli emas perhiasan, IndoGold juga memberikan layanan jual beli emas batangan dengan merek UBS Gold maupun Antam dengan kadar 99,9 persen. Dalam aplikasi IndoGold, emas batangan UBS Gold dibanderol dengan harga Rp824.858 per gramnya.

Sementara, emas batangan Antam dijual dengan harga mulai dari Rp828.994 per gramnya. Untuk membeli perhiasan maupun emas batangan tersebut, Anda dapat mengunduh aplikasi mobile IndoGold melalui Appstore di perangkat iOs maupun Play Store pada Android Anda.

Setelah itu, mendaftarlah sebagai member dengan nama lengkap sesuai KTP, email, beserta nomor ponsel yang masih aktif. Selanjutnya, masuk ke akun IndoGold Anda dan pilih kategori ‘Beli Emas’. Masukkan jumlah emas yang ingin Anda beli.

Selain itu, Anda juga dapat membeli perhiasan emas melalui situs IndoGold. Caranya adalah dengan membuka situs IndoGold, lalu mendaftar. Buat akun Anda dengan memasukkan nama sesuai dengan KTP, email, dan nomor telepon yang masih aktif. Lakukan konfirmasi email Anda.

Setelah berhasil, masuk ke situs IndoGold menggunakan akun Anda. Pilih kategori "Beli Emas" dan masukkan jumlah emas yang ingin Anda beli.

Apabila Anda memiliki budget tertentu untuk membeli emas, Anda dapat memasukkan jumlah budget yang Anda miliki. Selanjutnya, IndoGold akan menampilkan jumlah emas yang akan Anda dapatkan berdasarkan budget yang Anda miliki.

Berikut adalah daftar harga emas perhiasan di IndoGold 13 Maret 2020:

Harga perhiasan 10 karat - Rp374.983

Harga perhiasan 11 karat – Rp406.442

Harga perhiasan 12 karat – Rp437.900

Harga perhiasan 13 karat – Rp469.358

Harga perhiasan 14 karat – Rp500.817

Harga perhiasan 15 karat – Rp532.275

Harga perhiasan 16 karat – Rp563.733

Harga perhiasan 17 karat – Rp595.192

Harga perhiasan 18 karat – Rp626.650

Harga perhiasan 19 karat – Rp658.108

Harga perhiasan 20 karat – Rp689.567

Harga perhiasan 21 karat – Rp721.025

Harga perhiasan 22 karat – Rp752.483

Harga perhiasan 23 karat – Rp783.942

Harga perhiasan 24 karat – Rp815.400

Baca juga artikel terkait HARGA PERHIASAN EMAS atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Ekonomi
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Yantina Debora