Menuju konten utama

Harga Honda PCX 2018 yang Baru Dirilis

Harga All New Honda PCX Rp30,7 juta untuk tipe ABS dan Rp22,7 juta untuk tipe CBS.

Harga Honda PCX 2018 yang Baru Dirilis
PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan sepeda motor terbaru All New Honda PCX 150 di Hotel Fairmont, Jakarta (13/12). FOTO/Corporate Communication PT Astra Honda Motor

tirto.id - Matic All New Honda PCX akhirnya memiliki harga resmi. PT Astra Honda Motor (AHM) hari ini, Rabu (7/2/2018), mulai memasarkan motor tersebut. Harga Honda PCX 2018 tipe Anti Lock Braking System (ABS) dibanderol Rp30,7 juta dan untuk tipe Combi Brake System (CBS) Rp27,7 juta, masing-masing harga on the road (OTR) Jakarta.

All New Honda PCX diperkenalkan pada Desember 2017 lalu. Kemunculannya pada saat itu belum menyebut harga jualnya. Kehadiran All New Honda PCX menantang pesaingnya Yamaha NMAX 155 yang dijual Rp30,2 juta untuk tipe ABS dan Rp26,3 juta non ABS (OTR Jakarta).

Ditawarkan dalam empat varian warna, Wonderful White, Majestic Matter Red, Glamour Gold, dan Brilliant Black, matic ini menggunakan mesin unggulan PGM-FI. Mesin ini berpendingin cairan dengan Enhanced Smart Power (eSP) berkapasitas 150cc yang meminimalisir gesekan dan transmisi yang menghadirkan performa mesin terbaik.

Skutik premium All New Honda PCX berdesain desain sophisticated dan luxurious ini memiliki dimensi panjang 1.923 mm, lebar 745 mm, tinggi 1.107 mm, dengan tinggi tempat duduk 764 mm. Motor ini memiliki kapasitas tangki bahan bakar besar yaitu 8 liter dan kapasitas minyak pelumas 0,8 liter.

All New Honda PCX hadir dengan lampu LED Headlight dengan sistem pencahayaan yang lebih terang. Ada pula Smart Key System yang memungkinkan menghidupkan mesin dan mengunci stang tanpa memerlukan kunci mekanis melainkan dengan remote. Di sektor keamanan, skutik premium ini terintegrasi dengan Immobilizer, sistem keamanan Anti Theft Alarm, dan Answer Back System untuk mempermudah mencari posisi motor di lokasi parkir.

Pada panel indikator matic ini full digital dengan tampilan yang canggih dan memuat informasi lengkap meliputi Smart Key Indicator, Idling Stop indicator, Trip meter, Fuel Consumption indicator, jam digital, dan ABS indicator.

Khusus di tipe ABS, All New Honda PCX memiliki sistem pengereman canggih yang meningkatkan kestabilan dan keselamatan dalam pengereman, terutama saat pengereman mendadak. Honda PCX 2018 juga dilengkapi dengan fitur praktis berupa tombol pembuka jok dan tangki yang terintegrasi dengan kunci kontak.

Baca juga artikel terkait HONDA atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Otomotif
Reporter: Ibnu Azis
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis