Menuju konten utama

Harga dan Spesifikasi Yamaha TMAX DX 2018

Yamaha TMAX DX dibanderol Rp299 juta dengan dua pilihan warna.

Harga dan Spesifikasi Yamaha TMAX DX 2018
Yamaha TMAX DX 2018. FOTO/yamaha-motor.eu

tirto.id - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memperkenalkan Yamaha TMAX DX 2018. Motor ini dibanderol Rp299 juta untuk otr Jakarta.

Meski dipatok dengan harga yang sangat tinggi, pihak Yamaha mengklaim bahwa sudah ada 40 orang yang memesan motor Yamaha dari keluarga Maxi ini, seperti dikutip Antara. Menurut Yamaha Indonesia, motor ini diimpor utuh (completely built-up/CBU) dari Jepang.

Mengusung nama Yamaha TMAX DX, motor ini dibekali dengan mesin berkapasitas 530 cc yang mampu menghasilkan tenaga dan torsi yang cukup besar, seperti dikutip dari situs resmi Yamaha.

Mesin Yamaha TMAX DX diketahui mampu menyemburkan tenaga gahar sebesar 33.8 kW per putaran 6.750 rpm dan mampu mencapai torsi dengan titik puncak mencapai 53 nm pada putaran ke 5.250 rpm. Sistem bahan bakar Yamaha TMAX DX mengusung fuel injection.

Mesin skutik ini terbilang tangguh karena selain mengusung teknologi fuel injection dengan kapasitas mesin 530 cc, TMAX DX juga dilengkapi dengan teknologi DOHC yang memiliki 4 katup sebagai sarana keluar masuknya bahan bakar ke dalam ruang pembakaran.

Dengan teknologi mesin DOHC, tentu TMAX DX lebih unggul untuk urusan performa apalagi mesin DOHC memang memiliki karakter mesin agresif dan lebih stabil. Tenaga dan torsi pun lebih maksimal dibandingkan motor yang mengusung mesin SOHC.

Pada mesin TMAX DX juga terpasang silinder dengan diameter 68 mm yang memiliki jarak piston sekitar 73.0 mm. Tak hanya itu, untuk perbandingan kompresi mesin pada motor ini sebesar 10.9 :1. Dengan spesifikasi mesin setangguh ini maka tak heran jika Yamaha TMAX DX mampu melaju dengan kecepatan yang cukup tinggi.

Selain mesin yang tangguh dan agresif, Yamaha DX juga memiliki desain yang lebih segar dan sporty. Motor ini dilengkapi D-Mode yang memberi pilihan bagi pengendara untuk melaju dalam "Mode T" atau "Mode S", berdasarkan kondisi jalan atau preferensi pribadi. Mode T untuk pengalaman berkendara dengan mudah dan santai. Sedangkan Mode S khusus untuk sporty riding.

Yamaha TMAX DX juga dibekali beberapa fitur yang modern sehingga membuat pengendara akan lebih betah dalam mengendarai motor ini. Misalnya kaca depan yang dapat disesuaikan secara elektronik agar nyaman saat dikendarai.

Fitur canggih lain yang dihadirkan motor dari kasta tertinggi dari keluarga Maxi ini yakni traction control system. Menurut Yamaha, sistem ini untuk mengurangi risiko ban belakang slip sehingga pengendara akan tetap nyaman berkendara di jalan dengan permukaan basah atau licin.

Cruise control juga menjadi fitur canggih lain yang dapat mengaktifkan kecepatan jelajah konstan di atas 50 km/jam. Ukuran motor yang bongsor akan membuat pengendara semakin nyaman dalam mengendarai Yamaha TMAX DX ini.

Sayangnya, Yamaha TMAX DX tak memberi banyak pilihan warna. Pada situs Yamaha diketahui pilihan warna TMAX DX hanya phantom blue dan sword silver.

Baca juga artikel terkait YAMAHA TMAX DX atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Otomotif
Reporter: Yantina Debora
Penulis: Yantina Debora
Editor: Yantina Debora

Artikel Terkait