Menuju konten utama

Harga dan Spesifikasi Lengkap Mobil All New Kia Seltos

All New Kia Seltos dijual seharga Rp295 juta on the road untuk varian E dan EX. Sedangkan untuk varian tertinggi EX+ KIA Seltos dibanderol Rp320 juta on the road.

Harga dan Spesifikasi Lengkap Mobil All New Kia Seltos
All New Kia Seltos yang diluncurkan di Jakarta. (ANTARA/Chairul Rohman)

tirto.id - Mengawali tahun 2020, produsen kendaraan Korea Selatan Kia Motors meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) kompak All New Seltos di Indonesia hasil produksi pabrik mereka di India.

Melansir laman Antara, di Indonesia, All New Kia Seltos akan menjadi penantang terdekat Honda HR-V, Mazda CX3 dan Wuling Almaz. All New Kia Seltos hadir dalam tiga varian, E, EX dan EX+ dengan enam pilihan warna, yaitu Glacier White Pearl, Aurora Black Pearl, Intelligency Blue, Intense Red, Steel Silver dan Punchy Orange.

Eksterior

Jika dilihat dari bagian sisi luar, mobil yang dapat menampung lima penumpang itu memiliki desain wajah yang berkarakter tegas berkat grille Tiger Nose yang menjadi khas dari mobil tersebut.

Bumper All New Kia Seltos didesain dengan tampilan yang tajam untuk memberikan kesan offroad. Jika dilihat ke bawah, mobil itu terlihat cukup futuristik dengan penempatan lampu kabut LED berbentuk Ice Cube. Sedangkan unsur sporty hadir dari skid plate di bagian depan dan belakang.

Mobil itu memberikan unsur SUV yang kuat berkat cladding hitam yang bisa dijumpai diseluruh tubuh kendaraan asal Negeri Gingseng tersebut.

"Body dari Selotros ini diuat menggunnakan high steel and press hot stamping sehingga mobil ini lebih kokoh dan kuat," ungkap Product Planing Kia, Haryanto pada saat peluncuran All New Kia Seltos di Kota Kasablanka, Jakarta, Senin (20/1/2020).

Pada bagian belakang, mobil itu dihiasi coretan garis tegas, taillight LED, dan lubang knalpot.

Mobil itu memiliki ground clearence setinggi 183 mm, ditopang roda berukuran 215/60R17 untuk tipe EXP dan EX, dan 205/65R16 unntuk tipe E. Pada atapnya mobil tersebut sudah diberikan sunroof elektrik. Kendati demiikian, fitur sunroof tersedia di varian tertinggi dari mobil itu, yakni EX+.

Interior

Menuju bagian dalam, dashboard mobil menggunakan desain asimetris dengan garis-garis yang mengalir ke arah posisi pengemudi.

Dashboard juga dihias dengan layar monitor hiburan dan panel instrumen melalui cluster supervision monitor ukuran 7 inci. Ada juga LCD 8 inci yang berada di tengah, sebagai pusat hiburan dan komunikasi serta beberapa fungsi mengemudi.

Head Unit mobil itu sudah bisa dikoneksikan dengan Bluetooth voice recognition, Apple Car Play dan Android Auto. Layar monitor mampu menampilkan visual kamera belakang yang mempermudah proses parkir.

Untuk menunjang perjalanan jauh, Seltos memiliki bagasi yang cukup luas dan bisa ditambah jika melipat sandaran kursi belakang.

All New Seltos memakai mesin Kappa 4-silinder 1,4-liter (1.353 cc) turbocharger. Tenaga dihasilkan sebesar 140 PS di putaran mesin 6.000 rpm, dengan torsi maksimum 242 Nm di rentang 1.500-3.200 rpm.

Seluruh daya juga tersalur menuju roda depan dengan transmisi kopling ganda tujuh percepatan.

Mobil ini memiliki pilihan mode mengemudi berkendara yang dapat diatur sesuai kebutuhan dan kondisi jalan, seperti Normal, Eco, Sport, Mud, Snow and Sand. Selain itu, cruise control juga tersedia, namun hanya untuk varian tertinggi.​​​​​​​

Struktur bodi All-New Kia Seltos terbuat dari campuran besi dan aluminium yang rigid namun tetap ringan. Komponen Advanced High-Strength Steel mampu mereduksi getaran yang ditimbulkan dari jalan, sekaligus menyerap energi tumbukan.

Kia menghadirkan enam titik airbag yang siap menjaga semua penumpang di dalam bila terjadi benturan. Terdiri dari airbag pengemudi, penumpang depan, samping dan airbag tirai.

Tidak hanya itu saja, mobil ini juga sudah memakai Vehicle Stability Management, termasuk di dalamnya ada Electronic Stability Control dan Hill Start Assist, yang merupakan standar di semua varian. Fitur lain yang tak kalah penting adalah Anti-lock Braking System, Brake-force Assist, Traction Control System dan empat titik sensor parkir.

Di bawah naungan PT Kereta Indo Artha (KIA). All New Kia Seltos dijual seharga Rp295 juta on the road untuk varian E dan EX. Sedangkan untuk varian tertinggi EX+ KIA Seltos dibanderol Rp320 juta on the road. Ke depannya Kia juga berencana meluncurkan dua kendaraan lainnya untuk pasar Indonesia.

Baca juga artikel terkait INDUSTRI OTOMOTIF

tirto.id - Otomotif
Sumber: Antara
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH