Menuju konten utama

Harga dan Spesifikasi iPhone SE 2022 di Indonesia, Dirilis 17 Juni

iPhone SE 2022 akan meluncur 17 Juni 2022 di Indonesia dengan tiga varian berdasarkan kapasitas penyimpanannya, yaitu 64GB, 128GB, dan 256GB.

Harga dan Spesifikasi iPhone SE 2022 di Indonesia, Dirilis 17 Juni
Iphone SE 2022. foto/apple

tirto.id - Smartphone Apple iPhone SE 2022 akan meluncur di pasar ponsel Indonesia pada 17 Juni 2022. Berikut ini informasi soal harga dan spesifikasi iPhone SE generasi terbaru.

Kabar kepastian iPhone SE 2022 masuk Indonesia telah disampaikan oleh Erajaya Group, distributor resmi produk Apple, melalui unggahan di media sosialnya. Ponsel ini juga dipajang melalui situs Eraspace dan iBox.

Apple iPhone SE 2022 ini ditawarkan dalam berbagai ukuran penyimpanan yakni 64GB, 128GB, dan 256GB.

Spesifikasi dan Harga iPhone SE 2022 di Indonesia

Harga jual iPhone SE 2022 versi paling murah mulai Rp7.999.000 untuk 64GB, Rp9.499.000 varian 128GB, dan Rp 10.999.000 pada 256GB. Jenis warna yang dapat dipilih, yakni Midnight (Black), Starlight (Silver), dan Red.

Mengutip Antara, iPhone SE 2022 dibekali dengan prosesor A15 Bionic yang mendukung kemampuan mengakses berbagai aplikasi secara cepat. Komponen ini ditandemkan dengan GPU enam inti dan GPU lima inti. Selain itu, akses data telah mendukung jaringan 5G.

Layar yang ditanam pada iPhone SE 2022 masih sama dengan pendahulunya dengan mempertahankan ukuran 4,7 inci berteknologi IPS. Pada sisi atas dan bawah layar terdapat bezel yang agak luas. Dimensi gawai ini memiliki panjang 138,4 x lebar 67,3, dan tebal 7,3 mm.

Infografik SC iPhone SE 2022

Infografik SC iPhone SE 2022. tirto.id/Quita

Mengutip laman Apple, iPhone SE 2022 masih memiliki layar retina HD untuk sisi privasi dan keamanan. Di samping itu, fitur sejenis juga masih ditemukan pembaca sidik jari Touch ID yang ditaruh pada bawah layar. Lalu, Apple juga membekali dengan kemampuan IP67 yang membuatnya tahan air dengan kedalaman maksimal 1 meter hingga 30 menit.

Kamera utamanya mempunyai ukuran 12 MP yang bisa di-zoom sampai 5 kali perbesaran. Fitur kamera telah dilengkapi penyetabil gambar dan memiliki mode Portrait dengan efek bokeh yang disempurnakan. Perekaman videonya sudah mendukung hingga resolusi 4K.

Sementara itu, baterai dalam iPhone SE 2022 telah mendukung pengisian daya nirkabel dan daya cepat. Dengan menggunakan adaptor 20 W bisa menyuplai energi baterai hingga 50 persen dalam 30 menit. Kapasitas baterainya pun dikabarkan lebih besar dari pendahulunya.

Spesifikasi lengkap iPhone SE 2022 di Indonesia akan dibeberkan pada tanggal peluncurannya. Jika memerlukan iPhone versi murah dengan ukuran lebih portabel, iPhone SE bisa menjadi pilihan.

Baca juga artikel terkait IPHONE SE 2022 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis