Menuju konten utama

Grab Resmikan Dual-Headquarter RI-Singapura, Luhut: Satu Saja di RI

Perusahaan Grab meresmikan kantor pusat keduanya di Indonesia. Kini Grab resmi memiliki kantor pusat ganda atau dual-headquarter selain di Singapura.

Grab Resmikan Dual-Headquarter RI-Singapura, Luhut: Satu Saja di RI
Presiden Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata menyerahkan plakat kepada Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan disaksikan Direktur Pelayanan dan Fasilitas PT Angkasa Pura II (Persero) Ituk Herarindri dan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi disela peluncuran "GrabCar Airport" di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Kamis (11/7/2019). ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi/hp.

tirto.id - Perusahaan penyedia layanan ride hailing, Grab meresmikan kantor pusat keduanya di Indonesia. Dengan demikian Grab resmi memiliki kantor pusat ganda atau dual-headquarter selain di Singapura.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan menyambut baik kantor baru Grab ini. Sayangnya ia juga punya harapan bila Indonesia dapat menjadi satu-satunya lokasi kantor pusat Grab.

“Saya harapkan cuma satu aja di Indonesia. Tapi enggak apa dual headquarter dulu,” ucap Luhut dalam peresmian virtual “Grab Tech Center”, Selasa (10/11/2020).

Kantor kedua Grab di Indonesia ini sempat menjadi perhatian publik usai perusahaan teknologi itu mengumumkan investasi Softbank senilai 2 miliar dolar AS pada tahun 2019 lalu. Investasi perusahaan milik investor Jepang itu ditujukan dalam rangka mendukung pengembangan infrastruktur digital di Indonesia.

Salah satu bentuk realisasi dari investasi itu adalah pembangunan kantor pusat kedua Grab di Indonesia. Kantor pusat kedua itu akan menjadi R&D centre dan akan menjadi kantor pusat bagi bisnis GrabFood.

President of Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengatakan kantor pusat kedua ini bakal menaungi tim yang fokus pada penelitian dan pengembangan. Antara lain GrabKios, Merchant, dan GrabFood, dengan serangkaian divisi lengkap yang diperlukan untuk pengembangan produk yang menyeluruh.

“Grab memiliki komitmen jangka panjang dan berkelanjutan di Indonesia, rumah bagi Dual Headquarter kami. Grab Tech Center ditujukan untuk meningkatkan kapabilitas teknologi kami di Indonesia,” ucap Ridzki dalam keterangan tertulis, Selasa (10/11/2020).

Baca juga artikel terkait GRAB atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Bisnis
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Restu Diantina Putri