Menuju konten utama

Flash Sale Asus ZenFone 5 Perdana di JD.ID & Lazada pada 6 Juni

Asus ZenFone 5 bakal dijual perdana melalui flash sale di JD.ID dan Lazada pada Rabu (6/6/2018) mulai pukul 11.00 WIB.

Flash Sale Asus ZenFone 5 Perdana di JD.ID & Lazada pada 6 Juni
Asus Zenfone 5. FOTO/Asus

tirto.id - Bekerjasama dengan JD.ID dan Lazada, Asus bakal menggelar flash sale perdana ZenFone 5 pada Rabu (6/6/2018) mendatang. Smartphone yang mengandalkan spesifikasi kamera ganda dan chipset Snapdragron 636 ini dijual dengan harga spesial yakni Rp3,999 juta.

"Dapatkan ZenFone 5 dengan harga Rp3.999.000 pada flash sale perdana di Lazada & JD.ID 6 Juni 2018 pukul 11:00 WIB," tulis Asus di Twitter, Senin (4/6/2018).

Resmi diperkenalkan di Indonesia bulan lalu, Asus ZenFone 5 siap berkompetisi di pasar flagship Tanah Air. Hadir dengan layar 6,2 inci Full HD+ yang dikemas dalam bodi 5,5 inci, smartphone ini memiliki rasio layar 19:9 dan screen to body ratio mencapai 90 persen. Sehingga, ZenFone 5 hampir tidak memiliki bezel dengan "poni" atau notch di tepi atas.

"ZenFone 5 tidak hanya mengandalkan romantisme masa lalu semata, tetapi lebih dari yang Anda bayangkan," kata Galip Fu, Country Marketing Manager Asus Indonesia pada 18 Mei 2018.

Di sektor fotografi, ZenFone 5 mengandalkan kamera utama ganda 12MP bukaan f/1.8 dengan sensor Sony IMX363 dan 8MP bukaan f/2.2. Sementara pada kamera depan, lensa 8MP bukaan f/2.0 bakal memanjakan pecinta Selfie.

Pada dapur pacu, ZenFone 5 bertenaga Snapdragon 636 yang menawarkan performa hingga 75 persen lebih tinggi dibandingkan Snapdragon 625. Prosesor ini didukung RAM 4GB dengan memori internal 64GB.

Pada urusan grafis, ZenFone 5 mengandalkan Adreno 509 yang performanya meningkat 10 persen dibandingkan versi 308. Sementara prosesornya sendiri memiliki peningkatan 40 persen lebih baik dibandingkan Snadragon 630.

ZenFone 5 juga dibekali teknologi quick charge dan AI Charging untuk membuat masa pakai baterai bertahan lebih lama. Berkapasitas 3.300 mAh, perangkat ini telah di-support adapter 18W untuk memaksimalkan proses pengisian.

Usai periode flash sale, ZenFone 5 akan tersedia dengan harga normal Rp4,299 juta. Belum diketahui apakah gelaran flash sale ini berkelanjutan atau bakal dihelat kembali pada pekan depan di JD.ID dan Lazada.

Baca juga artikel terkait SMARTPHONE atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis