Menuju konten utama

Facebook Kembangkan Threads, Aplikasi Pesan Instan Pendamping IG

Ini bukan pertama kali Facebook mengembangkan aplikasi pesan instan sebagai pendamping Instagram.

Facebook Kembangkan Threads, Aplikasi Pesan Instan Pendamping IG
Ilustrasi Instagram. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Facebook dilaporkan sedang menyiapkan aplikasi pesan instan bernama Threads, yang posisinya akan menjadi pendamping Instagram.

Sebagai aplikasi pesan instan, Threads memiliki kemampuan untuk berbagi konten seperti video, teks, dan foto. Threads juga dapat membagikan informasi lebih detail, seperti kecepatan bergerak, status baterai, hingga lokasi real-time, The Verge melansir, Selasa (27/8/2019).

Aplikasi Threads dilaporkan sedang diuji coba secara internal di Facebook, yang ditujukan untuk berbagi antarteman dekat atau close friend di Instagram.

Dalam screenshot yang dibagikan The Verge, aplikasi Threads dapat memperbarui status, membagikan informasi aktual lokasi pengguna, dan kecepatan bergerak. Saat menampilkan lokasi terkini, muncul keterangan on the move.

Pihak Instagram enggan memberikan komentar terkait pemberitaan tersebut.

Ini bukan pertama kali Facebook mengembangkan aplikasi pesan instan sebagai pendamping Instagram. Pada Desember 2017 lalu, lahir Direct, tapi usianya tak lama, lantaran pada Mei 2019 dimatikan.

Saat itu, Direct diuji coba terbatas di sejumlah negara, tapi peserta beta mengeluhkan kesulitan berganti aplikasi ke Instagram saat ingin mengirim pesan, Techcrunch melansir.

Di sisi lain, kehadiran Threads seakan membuktikan keseriusan Facebook menggenjot fitur komunikasi di platform-platform miliknya.

Sebelumnya, Facebook bahkan berencana mengintegrasikan tiga platformnya, yakni Instagram, WhatsApp, dan Messenger. Ambisi ini diungkapkan Mark Zuckerberg pada awal 2019 yang menurutnya adalah proyek yang panjang.

Integrasi itu, melansir BBC, bukan menggabungkan WhatsApp, Instagram, dan Messenger untuk menjadi satu aplikasi, tapi masing-masing masih berupa aplikasi mandiri. Sehingga, pengguna dapat berkomunikasi dengan pengguna lain secara lintas platform.

Baca juga artikel terkait FACEBOOK atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH