Menuju konten utama

Empat Film Netflix di Busan International Film Festival 2019

Film Netflix The King, The Two Popes, Mariagge Story dan I lost My Body tayang di Busan International Film Festival 2019.

Empat Film Netflix di Busan International Film Festival 2019
Poster Film The Two Popes. foto/imdb

tirto.id - Busan International Film Festival (BIFF) ke-24 akan berlangsung pada 3-12 Oktober 2019. Akan ada 299 film dari 85 negara. Seluruh film akan diputar di 37 layar di enam bioskop. Sebanyak 145 film akan melakukan rilis perdana secara internasional di BIFF.

Dikutip dari Variety, BIFF akan dibuka dengan opera The Horse Thieves. Roads of Time arahan Yerlan Nurmukhambetov dari Kazakhstan. Dari seluruh daftar film, ada empat film Netflix yang juga akan tayang dalam festival tersebut. Empat film Netflix tersebut adalah The King, The Two Popes, Mariagge Story dan I lost My Body.

“Mungkin BIFF tidak seramah Venice (Film Festival) terhadap film Netflix. Tapi kami tidak mengecualikan film Netflix untuk para penonton. Selama filmnya bagus, seperti Roma (tayang di BIFF tahun lalu), kami akan selalu memutarnya,” kata sutradara Jay Jeon dalam konferensi pers BIFF. “Itu alasan kita menayangkan The King tahun ini.”

The King dari sutradara David Michod merupakan adaptasi novel karya William Shakespeare. Film bercerita tentang kehidupan Raja Inggris, Henry V. Sebelumnya, The King telah tayang di Vanice Film Festival dan akan tayang di Netflix pada November mendatang.

Sementara The Two Popes karya sutradara Fernando Meirelles berkisah tentang transisi kepemimpinan gereja Vatikan. Pada tahun 2012, setelah Kardinal Bergoglio frustasi dengan arahan gereja, dia meminta izin Paus Benediktus XVI untuk pensiun. Sebelumnya terungkap skandal gereja yang cukup menggemparkan dunia.

Namun bukannya diperbolehkan untuk pensiun, Kardinal Bergoglio justru menggantikan Paus Benediktus XVI sebagai Paus yang baru. Saat ini Kardinal Bergoglio disebut sebagai Paus Francis.

Dua orang ini sebenarnya memiliki kepribadian yang bertolak belakang. Kardinal Bergoglio merupakan seorang pengkritik yang keras. Namun dalam keadaan yang tidak biasa ini, Paus Benediktus memilih berdiskusi dengan Kardinal Bergoglio dan mengungkapkan rahasia masa lalu yang mengguncang fondasi gereja. Semua untuk kebaikan miliaran masyarakat kristiani.

Mariagge Story bercerita tentang kehidupan pernikahan Charlie dan Nicole. Charlie berprofesi sebagai sutradara panggung dan Nicole sebagai aktris. Pernikahan mereka awalnya bahagia, walapun seiring waktu berjalan ada masalah perceraian.

Dalam film ini, kita akan melihat Nicole di mata suaminya dan sebaliknya. Menurut Noah Baumbach, sebagai sutradara, Marriage Story adalah ungkapan kisah cinta pernikahan di ambang kehancuran.

I Lost My Body bercerita tentang sepotong tangan yang terpisah dari tubuhnya. Dia akan berusaha mencari dan bergabung lagi dengan tubuhnya. Film animasi ini merupakan karya sutradara Jérémy Clapin. Sebelumnya, I Lost My Body pernah tayang di Cannes Film Festival 2019.

Baca juga artikel terkait BUSAN INTERNATIONAL FILM FESTIVAL 2019 atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora