Menuju konten utama

Disney akan Rilis Spot Khusus Bertema Star Wars di Disneyland

Disney akan hadirkan spot Khusus bertema Star Wars: Galaxy’s Edge di Disneyland.

Disney akan Rilis Spot Khusus Bertema Star Wars di Disneyland
Disney world. FOTO/IStockphoto

tirto.id - CEO Walt Disney, Bob Iger menyampaikan Disney akan membuka spot Star Wars: Galaxy’s Edge pada 31 Mei dan 29 Agustus masing-masing di Disneyland Anaheim dan Florida.

Melalui pertemuan, Iger juga menyampaikan bahwa akan ada video footage yang menampilkan 14 wahana yang disebutnya sebagai area hiburan terbesar yang pernah dibuat, seperti dilansir Deadline.

Wacana pembangunan spot bertema Star Wars mencuat sejak tahun lalu dan dipercepat pembangunannya karena begitu banyaknya permintaan.

Peresmian spot ini juga akan menjadi dorongan promosi terhadap film Star Wars itu sendiri, termasuk penayangan 9 film orisinil oleh George Lucas di bisokop pada Desember mendatang.

Iger menambahkan salah satu fitur elemen yang akan hadir di area tersebut adalah wahana dengan pengalaman interaktif bernama “Rise of The Resistance” yang dibangun dengan teknologi yang kompleks.

“Ini akan mengaburkan garis antara kenyataan dan fantasi bagi pengunjung, dan menempatkan mereka di tengah-tengah kekacauan,” kata Iger seperti dilansir Deadline. “Belum pernah ada yang mencoba pengalaman sebesar ini,” lanjutnya.

Pertemuan pertama membahas spot bertema Star Wars ini dilakukan pada 2012 setelah Disney mengakuisisi Lucasfilm.

Mengenai apa yang diinginkannya terhadap Galaxy’s Edge ini, Iger menyatakan akan sangat ambisius dan setiap orang yang terlibat dalam pengerjaan proyek ini mengamini hal tersebut dan melaksanakannya.

Masih menurut Deadline, debut teatrikal seri terakhir Star Wars akan bersamaan dengan rilisnya spin-off The Mandalorian di platform streaming Disney+.

Meskipun meraup keuntungan puluhan miliar melalui Star Wars beberap tahun terakhir, keuntungan terus menurun sejak seri terakhir, The Last Jedi pada 2017 berakhir.

Untuk bisa mengunjungi spot Galaxy’s Edge tersebut, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan, sebagaimana diwartakan USA Today.

Para pengunjung Disneyland yang berkunjung di tanggal 31 Mei – 23 Juni harus memiliki izin resmi dari petugas taman hiburan dan perlu untuk membuat reservasi yang tidak dipungut biaya apapun melalui situs resmi Disneyland untuk mengakses spot Galaxy’s Edge di Disneyland Anaheim.

Bagi para tamu yang menginap di Hotel Disneyland akan mendapat akses khusus ke Galaxy’s Edge, namun izin rsmi dari pihak petugas Disney tetap diperlukan.

Dari sekitar 14 wahana, terdapat 3 wahana utama yang paling wajib dicoba di Galaxy’s Edge, yaitu Millennium Falcon: Smugglers Run dan Star Wars: Rise of The Resistance Rides.

Wahana Millennium Falcon tersebut telah diperkenalkan melalui sebuah video footage yang dirilis oleh Disney pada 2018.

Pihak Disney mengklaim bahwa Galaxy’s Edge akan menjadi ekspansi properti cerdas tunggal terbesar. Situasi yang di desain mirip dengan luar angkasa, membuat lahan Galaxy’s Edge nampak jauh lebih besar.

Sebuah menara hitam besar terletak di tengah-tengah lokasi, dan tunggul-tunggul pohon tersebar di segala penjuru yang menunjukkan adanya kehidupan di luar angkasa

Baca juga artikel terkait DISNEYLAND atau tulisan lainnya dari Anggit Setiani Dayana

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Anggit Setiani Dayana
Editor: Yantina Debora