Menuju konten utama

Dampak Virus Covid-19: Proses Produksi Stranger Things 4 Ditunda

Dampak virus corona Covid-19: proses produksi film Stranger Things 4 ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.

Dampak Virus Covid-19: Proses Produksi Stranger Things 4 Ditunda
Eleven (Millie Bobby Brown). FOTO/Netflix

tirto.id - Serial Netflix, Stranger Things 4 menunda proses produksinya akibat merebaknya virus covid-19, seperti diwartakan Deadline. Proses penundaan setidaknya selama dua minggu atau lebih.

Dilansir dari Screenrant, penundaan proses produksi yang berada di Meksiko tersebut dimulai sejak 16 Maret 2020 lalu.

Stranger Things 4 berada dalam arahan sutradara Duffet Brothers dengan para pemain seperti Winona Ryder, David Harbour, Finn Wolfhard, Millie Bobby Brown, Gaten Matarazzo, Caleb McLaughlin, Noah Schnapp, Natalia Dyer, Charlie Heaton, dan Joe Keery.

Sebelumnya, Stranger Things 3 sukses dengan ditonton 40 juta akun di seluruh dunia dalam empat hari pertama perilisan.

Pada 14 Februari 2020 lalu, Netflix telah merilis teaser Stranger Things 4 di akun youtube-nya. Video berdurasi 50 detik itu berjudul Stranger Things 4, From Russian with love.

Dalam video tersebut terlihat hamparan salju yang luas. Di tengahnya terdapat rel kereta. Ada pula beberapa rumah dan mobil milik tentara yang sedang berjaga di daerah tersebut. Beberapa tentara bersenjata lengkap terlihat mondar-mondir.

Sementara tentara lainnya ada yang sedang menghangatkan diri, memeriksa tempat tersebut menggunakan anjing, sampai memarahi beberapa orang yang terlihat sebagai pekerja, atau mungkin malah tawanan.

Para pekerja tersebut sedang melakukan pekerjaan yang berususan dengan rel kereta yang melintang. Tidak jelas apa yang mereka lakukan.

Namun, di deretan para pekerja itu ada satu pria yang tidak asing, dia adalah Hopper, ayah Eleven.

Apabila kita mengingat Stranger Things 3, Hopper sebelumnya telah meninggal. Dia mengorbankan diri untuk menghentikan benda semacam bom. Dia meledak bersama bom itu untuk menyelamatkan masyarakat Hawkins. Belum ada informasi tentang tanggal rilis Stranger Things 4.

Selain Stranger Things 4, Netflix juga menunda proses produksi Sex/Life yang dibintangi oleh Sarah Shahi. Penundaan juga terjadi pada film Ryan Murphy berjudul The Prom dan serial komedi Netflix Grace and Frankie.

Selain beberapa serial di atas, film atau serial lain yang tertunda proses produksi akibat virus covid-19 di antaranya Avatar 2, Fantastic Beasts and Where to Find Them, The Batman, Matrix 4, King Richard, Jurassic World: Dominion, Flint Strong, The Man From Toronto, Mission: Impossible 7, The Falcon and The Winter Soldier, Loki dan WandaVision.

Untuk pemain film yang positif terkena virus covid-19 yaitu aktor senior Tom Hanks beserta istri dan Idris Alba. Sementara film-film yang menunda perilisannya di bioskop di antaranya James Bond No Time to Die, Fast Furious 9, Mulan, Peter Rabbit 2 dan A Quite Place 2.

Baca juga artikel terkait STRANGER THINGS 4 atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dewi Adhitya S. Koesno