Menuju konten utama
Liga Champion 2020-2021

Daftar Top Skor Liga Champion 2021 Terbaru: Mbappe Buru Gol Haaland

Daftar top skor Liga Champion 2021 terbaru hari ini: apakah Kylian Mbappe (PSG) berpeluang menyalip Erling Haaland (Dortmund) yang mencetak 10 gol?

Daftar Top Skor Liga Champion 2021 Terbaru: Mbappe Buru Gol Haaland
Kylian Mbappe dari PSG merayakan gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola perempat final Liga Champions antara Bayern Munich dan Paris Saint Germain di Munich, Jerman, Rabu, 7 April 2021. (AP Photo / Matthias Schrader)

tirto.id - Top skor Liga Champions 2020/2021 hingga UCL memasuki babak semifinal masih dipimpin striker Borussia Dortmund, Erling Haaland, lewat torehan 10 gol. Sementara penyerang PSG, Kylian Mbappe, menguntit di urutan 2 dengan catatan 8 gol alias terpaut 2 gol.

Tersingkirnya Die Borussen di babak perempat final Liga Champions membuat Haaland dipastikan tak akan mampu menambah pundi-pundi golnya. Sebaliknya, Mbappe masih berpeluang untuk mencetak gol tambahan andai ia diturunkan pada laga semifinal leg 2 malam nanti melawan Manchester City., atau andai PSG lolos ke final.

Namun, pelatih PSG, Mauricio Pochettino mengatakan bahwa penggawa asal Perancis tersebut mengalami cedera betis. Kepastian turun tidaknya peraih gelar Piala Dunia 2018 itu masih perlu dipantau hingga jelang pertandingan.

“Kami perlu melihat bagaimana perkembangan Kylian Mbappe. Dia akan berlatih secara individu malam ini untuk meninjau apakah dia bisa berada di tim besok malam. Kami bakal mengambil keputusan malam ini,” tutur Pochettino dikutip laman resmi PSG.

Top Skor UCL 2021: Haaland atau Mbappe?

Peluang Erling Haaland menjadi top skor UCL musim ini sangat besar. Catatan 10 gol yang dikemasnya melebihi pencapaian musim lalu di ajang serupa. Kala membela RB Salzburg, pemain asal Norwegia tersebut hanya menorehkan 8 gol.

Selain itu, pengaruh Haaland bagi Dortmund pun tak hanya terlihat dari jumlah gol. Selama UCL 2020/2021, Haaland total telah menorehkan 17 tendangan tepat sasaran. Angka tersebut merupakan kedua terbanyak setelah Lionel Messi yang melakukan 20 tembakan.

Dari 10 gol yang dibuat Haaland, 6 gol dicetak di babak fase grup. Masing-masing kala bersua Lazio (1), Zenit (1), dan Club Brugge (4).

Sempat mengalami cedera, performanya tidak terganggu lantaran di babak 16 besar dia menambah total 4 gol dalam 2 pertemuan menghadapi Sevilla. Dalam 706 menit penampilannya, Haaland tercatat mencetak 1 gol per 71 menit di UCL musim ini.

Sementara itu, kesempatan Kylian Mbappe yang telah menorehkan 8 gol dari 10 penampilan bersama PSG di UCL musim ini terbilang kecil. Pasalnya, meski masih tampil di semifinal, pemain asal Perancis tersebut belum tentu diturunkan.

Ditambah, lawan yang akan dihadapi adalah Manchester City, kandidat kuat juara. Pada pertandingan leg 1, wakil Inggris itu sukses meraih kemenangan di Stadion Parc des Princes (1-2).

Ketajaman Mbappe di UCL musim ini mulai terlihat ketika melawan Basaksehir di laga ke-5 babak fase grup. Tampil selama 90 menit, kala itu dia sukses menorehkan 2 gol dalam kemenangan 5-1.

Ketajamannya pun kian menggila karena pada laga selanjutnya di babak 16 besar melawan Barcelona, Mbappe mencetak hattrick. Tak cukup sampai di situ, pada leg kedua, dia lagi-lagi membikin gol dan menyingkirkan Barca dengan agregat 5-2.

Selanjutnya, 2 gol tambahan Mbappe tercipta ketika melawan Bayern Munchen di babak peremapt final. Dua golnya membuat PSG menang 2-3 di leg 1. Meski pada leg 2 PSG kalah 1-0, keunggulan agregat gol tandang membuat wakil Perancis berhak melaju ke semifinal.

Dua laga teranyar Mbappe di Liga Champions dilalui tanpa membobol gawang lawan. Sekali pun diturunkan malam nanti tapi performanya jauh dari harapan, kesempatan Haaland merengkuh gelar individu dengan mencetak gol terbanyak UCL musim ini terbuka lebar.

Daftar Top Skor Liga Champions 2021

Berikut daftar pencetak gol di UCL 2020/2021 terbaru hingga jelang leg 2 semifinal Liga Champions.

No Nama Klub Gol
1 Erling Haaland Dortmund 10
2 Kylian Mbappe PSG 8
3 Neymar PSG 6
4 Mohamed Salah Liverpool 6
5 Karim Benzema Real Madrid 6
6 Olivier Giroud Chelsea 6
7 Marcus Rashford Man United 6
8 Alvaro Morata Juventus 6
9 Youssef En-Nesyri Sevilla 6

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION 2021 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus