Menuju konten utama

Daftar Pemenang Google Play Users Choice Awards 2019

Penghargaan ini diberikan Google sebagai bentuk apresiasi kepada para pengembang aplikasi dan partner layanan miliknya, Play Store.

Daftar Pemenang Google Play Users Choice Awards 2019
Ilustrasi Aplikasi Google Play. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Play Store Users' Choice Awards 2019 merupakan ajang penghargaan yang diberikan Google sebagai bentuk apresiasi kepada para pengembang aplikasi dan partner layanan miliknya, Play Store.

Pada ajang penghargaan ini, Google memasukkan sejumlah nominasi terpilih yang dibedakan dalam empat kategori yakni aplikasi, permainan, film, dan buku.

Sejumlah nominasi terpilih itu merupakan penawaran yang banyak diminati dan disukai oleh para pengguna Android terhitung sejak awal tahun 2019 ini.

Proses voting atau pemungutan suara pun telah dilaksanakan sejak tanggal 11 - 25 November kemarin, di mana Google baru saja mengumumkan para pemenangnya pada hari ini, Selasa (3/12/2019).

Untuk kategori pertama yakni Users' Choice App dimenangkan oleh Dana, aplikasi dompet digital besutan PT Espay Debit Indonesia Koe yang berhasil mengalahkan sejumlah nominasi lainnya.

Dana merupakan salah satu aplikasi dompet digital yang menawarkan kemudahan penggunanya untuk bertransaksi di sejumlah partner merchant di Indonesia.

Kemudian, di kategori Game dimenangkan oleh Call of Duty: Mobile yang merupakan pemrainan tembah menembak yang dikembangkan oleh Garena Mobile Private.

Permainan ini merupakan adaptasi dari seri game konsol berjudul sama yang dikembangkan oleh Infinity Ward, Treyarch, dan Sledgehammer Games.

Selain menominasikan sejumlah aplikasinya, Play Store Users' Choice Awards juga memberikan penghargaan untuk kategori film dan buku yang ada di layanan miliknya.

Kedua kategori ini masing - masing dimenangkan oleh Marvel Studios untuk filmnya Avengers: Endgame dan Iman Usman atas karyanya yang berjudul "Masih Belajar."

Adapun daftar lengkap nominasi Play Store Users' Choice Awards adalah sebagai berikut.

    • Users Choice App

      Plany Nanny

      Video Editor (Glitch Video)

      My Talking Pet

      Sayurbox

      Enlight Pixaloop

      Dana (Pemenang)

      Scripts by Drops

      Sampingan

      Zenius

      Yummy

      NovelMe

    • Users Choice Game

      Brawl Stars

      Saint Seiya: Awakening

      Lumia Saga

      Archero

      Laplace M

      BTS WORLD

      Mobile Legends: Adventure

      Mario Kart Tour

      Call of Duty: Mobile (Pemenang)

      My Talking Tom 2

    • Users Choice Movie

      Marvel Studios Avengers: Endgame (Pemenang)

      Godzilla: King of The Monsters

      Aquaman

      Spider-Man: Far From Home

      Bohemian Rhapsody

      Pokemon Detective Pikachu

      Alita Battle Angel

      Aladdin

      Bumblebee

      How To Train Your Dragon: The Hidden World

    • Users Choice Book

      Wedding Agreement

      Marketing 4.0: Bergerak

      Halo Ibu, Apa Kabar?

      Komet Minor

      Alibaba's World

      Inevitable War

      Menikah Untuk Bahagia

      Everything Is F*cked

      Masih Belajar (Pemenang)

      SRIMENANTI

Baca juga artikel terkait GOOGLE atau tulisan lainnya dari Adrian Samudro

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Adrian Samudro
Penulis: Adrian Samudro
Editor: Alexander Haryanto