Menuju konten utama

Daftar Line Up Festival Pasar Musik 2023 & Cara Beli Tiket

Daftar line up lengkap Festival Pasar Musik 2023 dan cara beli tiketnya di Kiostox.com. 

Daftar Line Up Festival Pasar Musik 2023 & Cara Beli Tiket
Festival Pasar Musik. instagram/festivalpasarmusik

tirto.id - Festival Pasar Musik 2023 akan digelar selama tiga hari berturut-turut mulai dari 10 – 12 Februari 2023 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta.

Dalam sebuah siaran resminya, Jilan Izdihar, Head of Marketing Pasar Musik Festival mengatakan bahwa misi acara ini adalah untuk menyuguhkan kepada masyarakat sebuah pentas kurasi karya anak bangsa berupa musik, seni, dan budaya.

Jilan melanjutkan bahwa alasan didirikannya Pasar Musik Festival adalah karena ingin menggabungkan kebutuhan harian warga yaitu pasar dan juga musik. A

dapun pencetus dari festival yang tahun lalu diadakan pada Juni di Bengkel Space adalah CEO Nugraha Artha dan Project Director Hasyim Arief.

Melansir dari situs berita Antara, filosofi dari Pasar Musik festival adalah agar masyarakat bisa merasakan sebuah pengalaman ketika 2 kebutuhan dalam satu waktu yang dalam hal ini adalah kebutuhan berbelanja (pasar) dan juga kebutuhan akan musik.

Line Up Pasar Musik Festival 2023

Dalam acara yang berlangsung selama tiga hari tersebut, terdapat line up penampil yang berbeda-beda setiap harinya.

Adapun daftar line up Pasar Musik Festival 2023 sebagaimana yang dilansir dari akun Instagram resminya adalah sebagai berikut:

10 Februari 2023

Dewa 19 Ft. Virzha, Idtigaf, HIVI!, Morad, Irama Pantai Selatan, Rocket Rockers, Sore, Satu Per Empat, Morfem, Morgensoll With Denisa, Noor Radar, Black Horses, Arash Buana, BAP., Mocca, Highmoon, Okaay., Nadin Amizah, Fourtwnty, Debu, Piston, Starlit X Tuan Tigabelas, Burgerkill, Armada, Prince Husein, The SIGIT, Tipe X, Feel Koplo, Salon RnB, Godplant, CJ1000, Last Child, Tabraklari, The Panturas, Rasyiqa, Grrrl Gang, Ziva Magnolya, Lomba Sihir, Tiara Andini, Kangen Band, The Adams, Padi Reborn, Radja, Ndarboy Genk.

11 Februari 2023

Teddy Adhitya, Souljah, Clever Moose, Sivia, Fiersa Besari, Dere, Enola, Dongker, Blue House, Float, Arsy Widianto, Elnanda Utomo, Kunto Aji, M.E. Voices, Letto, Marcell Siahaan, White Chorus, Okaay X Gangga, Kahitna, Syeqi, Paddle Puss, Jevin Julian with Kara Chenoa, Morad, Gamaliel, Vanesha Prescilla, Feby Putri, Elkarmoya, Seringai, Collapse, Jamrud, Dazzle, ZIP, Abda, Lucy, Dewi Perssik, The Couch Club, Cellosuc, Happiest Lokal, Ringgo 5, Bassboi, Monkey to Millionaire, Club Dangdut Racun, Oscar Lolang, Strangers, Vierratale

12 Februari 2023

Gigi, Komunal, Heals, Coldiac, The Jansen, Hursa, Friday Noraebang, White Swan, Romantic Echoes, Mad madmen, Abbydzhar, Private Number, Opick, Rossa, Barasuara, Sunwich, Street Walker, Avhath, Perunggu, Sisitipsi, Soegi Bornean, Electric Bird, Lone, Nassar,Yovie and Nuno, Oslo, Danilla, Speak up, Karaokinight, Holy City Rollers, Rizky Febian, Pee Wee Gaskins, JKT 48, Maliq 7 D’Essentials, Sal Priadi, Jason Ranti, Reality Club, Somewhere, The Upstairs, Shaggy Dog, Phonetic, Gangga, The Changcuters

Harga Tiket Festival Pasar Musik 2023

Terdapat beberapa kategori tiket di Festival Pasar Musik sebagaimana yang dilansir dari laman pembelian tiket kiostix.com:

- Day 1, Jumat (10/2): Rp328.000,00

- Day 2, Sabtu (11/2): Rp328.000,00

- Day 3, Minggu (12/2): Rp328.000,00

- 3 Day Pass, Jumat – Minggu (10-12/2):Rp754.000,00

Cara beli tiket Festival Pasar Musik 2023 di Kiostix.com

1. Kunjungi situs Kiostix.com atau klik tautan ini.

2. Klik “Buy Tickets”

3. Pilih kategori

4. Klik “Pesan Sekarang”

5. Isi data diri dengan lengkap

6. Klik “Pesan Sekarang”

7. Ikuti langkah-langkah proses pembayaran

8. E-Ticket akan dikirimkan melalui email

Adapun untuk ketentuan pembelian tiket Festival Pasar Musik 2023 adalah sebagai berikut:

- Usia minimal 17 tahun dan memiliki KTP

- Pembelian maksimal 5 tiket untuk setiap transaksi (1 KTP dan 1 Email)

- Penggunaan Paspor dibolehkan untuk warga negara asing

- Tiket tidak bisa direfund sama sekali

- Tiket harian tidak bisa pindah tanggal

- Tiket bisa dipindah tangan dengan catatan membawa foto atau salinan KTP pembeli tiket

- E Ticket tidak perlu dicetak dan cukup dengan memperlihatkan E voucher yang sudah diunduh di ponsel.

Festival Pasar Musik adalah sebuah pentas yang menyuguhkan musik, seni dan budaya hasil kurasi anak bangsa kepada masyarakat dan juga sebagai wadah bagi para musisi dan seniman lokal.

Di festival ini, masyarakat bisa menikmati karya para seniman-seniman lokal yang terus bergelut di skena industri kreatif Indonesia.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Musik
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Yandri Daniel Damaledo