Menuju konten utama

Daftar Harga Emas Pegadaian 5 Desember, dari Antam hingga UBS

Harga emas antam Pegadaian dibanderol Rp776.000 per gram pada 5 Desember 2019.

Daftar Harga Emas Pegadaian 5 Desember, dari Antam hingga UBS
Ilustrasi Emas Batangan. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Harga emas batangan antam atau emas 24 karat di Pegadaian stagnan di posisi Rp776.000 per gram 5 Desember 2019. Harga emas Pegadaian stagnan dalam tiga hari terakhir.

Berdasarkan data harga emas Pegadaian hari ini, harga emas antam retro dan antam batik juga stagnan di posisi masing-amsing Rp741.000 per gram dan Rp889.000 per gram.

Hanya emas yang diproduksi oleh PT Untung Bersama Sejahtera atau PT UBS yang naik Rp14.000 menjadi Rp753.000 dibanding posisi sebelumnya.

Sementara harga buyback emas 24 karat hanya tersedia di outlet Pegadaian. Nasabah cukup datang ke outlet Pegadaian dengan membawa bukti pembelian atau ke toko emas dimana saja

Untuk tabungan emas, harga jual Rp7.140 dan harga beli Rp6.920.Pembelian emas 24 karat di Pegadaian bisa dilakukan secara tunai, online dan angsuran.

Untuk pembelian secara tunai, nasabah cukup datang ke Outlet Pegadaian (Galeri 24) dengan membayar nilai Logam Mulia yang akan dibeli.

Untuk pembelian secara angsuran, nasabah dapat menentukan pola pembayaran angsuran sesuai dengan keinginan.

1. Harga Emas Antam di Pegadaian per 4 Desember 2019

Harga Emas Antam 0,5 gram: Rp411.000

Harga Emas Antam 1,0 gram: Rp776.000

Harga Emas Antam 2,0 gram: Rp1.489.000

Harga Emas Antam 5,0 gram: Rp3.662.000

Harga Emas Antam 10,0 gram: Rp7.276.000

2. Harga Emas Antam Retro di Pegadaian per 4 Desember 2019

Harga Emas Antam Retro 0,5 gram: Rp373.000

Harga Emas Antam Retro 1,0 gram: Rp741.000

Harga Emas Antam Retro 2,0 gram: Rp1.453.000

Harga Emas Antam Retro 5,0 gram: Rp3.630.000

Harga Emas Antam Retro 10,0 gram: Rp7.268.000

3. Harga Emas Antam Batik di Pegadaian per 4 Desember 2019

Harga Emas Antam Batik 0,5 gram: Rp473.000

Harga Emas Antam Batik 1,0 gram: Rp889.000

Harga Emas Antam Batik 10,0 gram: Rp7.946.000

4. Harga Emas UBS di Pegadaian per 4 Desember 2019

Harga Emas UBS 0,5 gram: Rp398.000

Harga Emas UBS 1,0 gram: Rp753.000

Harga Emas UBS 2,0 gram: Rp1.475.000

Harga Emas UBS 5,0 gram: Rp3.626.000

Harga Emas UBS 10,0 gram: Rp7.191.000

Harga Emas Berjangka

Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange turun pada akhir perdagangan Rabu (Kamis pagi WIB), karena pasar ekuitas Amerika Serikat pulih dari penurunan tajam pada hari sebelumnya.

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Februari turun 4,20 dolar AS atau 0,28 persen menjadi menetap di 1.480,20 dolar AS per ounce.

Pada Rabu (4/12/2019), indeks Dow Jones Industrial Average pulih hampir 200 poin, serta indeks S&P 500 dan Komposit Nasdaq mengikuti kenaikan Dow.

Ketika ekuitas membukukan keuntungan, emas biasanya kehilangan daya tarik sebagai safe haven, karena investor lebih memilih aset-aset berisiko seperti saham yang dinilai lebih menguntungkan.

Sementara itu, imbal hasil surat utang pemerintah Amerika Serikat, obligasi bertenor 10-tahun naik menjadi sekitar 1,77 persen, menempatkan lebih banyak tekanan pada emas.

Namun, melemahnya dolar AS membatasi kejatuhan emas lebih lanjut. Indeks dolar AS, ukuran greenback terhadap sekeranjang mata uang utama lainnya, turun 0,08 persen menjadi 97,66 sebelum penyelesaian transaksi emas.

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH